Sijunjung (SUMBAR).GP- Dalam sidang pleno Musda PDPM Kabupaten Sijunjung, Minggu (16/2) dari 32 calon formatur yang memenuhi syarat dipilih oleh 33 pemegang suara musda, tercatat Yusrikal utusan PCPM Tanjung Gadang meraih suara terbanyak yakni 28 suara.
Secara berturut kebawahnya peraih suara dari 11 orang yang berhasil lolos menjadi anggota formatur PDPM itu adalah Azizan Hakim 27 suara, Elvis Buana 26 suara, Anesfi Adri 25 suara, Abdul Rauf 24 suara, Apri Junaidi 24 suara, Ramadhan Fitria 24 suara, Wasrobu Miriskillah 24 suara, Taufik Adi Kurniawan 23, Febri Abdi 22 suara dan Riki Afrizal 21 suara.
Dalam sidang formatur dalam waktu 10 menit yang dipandu Elvis Buana secara aklamasi 11 anggota tersebut menyetujui Azizan Hakim menjadi Ketua PDPM periode 2024-2028. Kemudian Elvis Buana selaku pemandu sidang Formatur memberikan waktu kepada Ketua Azizan Hakim untuk menetapkan nama Sekretaris dan Bendahara yang sesuai dengan seleranya.
Akhirnya Azizan Hakim dengan berbagai pertimbangan demi kelancaran organisasi PDPM Kabupaten Sijunjung menetapkan Ramadhan Fitria sebagai Sekretaris dan Abdul Rauf sebagai Bendahara, setelah ditanyakan kepada forum formatur semua menerima ketetapan tersebut.
Setelah dilaporkan hasil sidang anggota formatur kepada panitia pemilihan, lalu panitia pemilihan dipimpin Zafran Gunawan membacakan membuka sidang membacakan berita acara pemilihan yang menetapkan Azizan Hakim sebagai Ketua, Ramadhan Fitria sebagai Sekretaris dan Abdul Rauf sebagai Bendahara PDPM periode 2024-2028.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar