Harga Komoditas Pangan Relatif Stabil - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SIJUNJUNG

PENGUMUMAN DAFTAR CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIJUNNUJG Tahun 2024 Nomor : 20/PP.04-PU/1303/2024 SYARAT MINIMAL PEROLEHAN SUARA SAH 10(Sepuluh) % dari Total seluruh Suara Sah Kabupaten Sijunjung (10/100 x 134.476) = 13.447,6 (dibulatkam keatas menjadi 13.448 Minimal Suara Sah)* -- *Keputusan KPU Kab.Sijunjung Nomor 655 Tahun 2024 TEMPAT PENDAFTARAN---Kantor KPU Kabupaten Sijunjung Jl. M. Yamin, SH, Nomor 07 Muaro Sijunjung KONTAK PERSON---Zamri 085265970434--Viko 085263208822 JADWAL DAN WAKTU PENDAFTARAN > Selasa Tanggal 27 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Rabu Tanggal 28 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Kamis 29 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB IMPORTANT ! INFORMATION ! Sumber . Amar putusan MK Nomor 60/PUU-XX/2024 . Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024

Harga Komoditas Pangan Relatif Stabil

Senin, Agustus 05, 2024


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Memasuki minggu pertama Agustus 2024, secara umum harga-harga komoditas pangan di Kota Padang Panjang relatif stabil dan berfluktuasi rendah.


Hal ini disampaikan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota, Dr. Winarno, ME saat mengikuti Rapat Pengendalian Inflasi secara virtual, di Ruang VIP Lantai II Balai Kota, Senin (05/08/2024).


Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik Kota Padang Panjang, Indeks Perkembangan Harga (IPH) untuk minggu pertama bulan ini adalah -1,07 atau fluktuasi rendah (turun). IPH Padang Panjang ini minus atau turun selama sembilan pekan berturut- turut.


Komoditi utama yang berkontribusi untuk fluktuasi ini adalah cabai merah, bawang merah dan daging ayam. Sebanyak 48 komoditi harganya relatif stabil dan fluktuasi terjadi pada sembilan komoditi, dua mengalami kenaikan harga dan lima mengalami penurunan harga.


Dua komoditi yang naik itu, telur itik naik dari Rp34.000/kg menjadi Rp36.000/kg. Cabai merah naik dari Rp45.500/kg menjadi Rp46.500/kg. 


“Harga telur itik dan cabai merah naik dalam batas kewajaran tidak tergolong tinggi dibandingkan minggu lalu. Tidak mempengaruhi daya beli masyarakat,” ujarnya.


Sedangkan daging ayam broiler turun dari Rp27.500/kg menjadi Rp27.167/kg. Cabai hijau turun Rp44.333/kg menjadi Rp41.333/kg. Cabai rawit turun dari Rp55.000/kg menjadi Rp49.167/kg. Bawang merah turun dari Rp28.667/kg menjadi Rp25.834/kg. Jeruk turun dari Rp18.000/kg menjadi Rp15.500/kg.


#GP | DF | Shintia 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS