Didukung Partai Pengusung, Edwin - Albert Resmi Mendaftar ke KPU Padang Panjang dan Dinyatakan Lengkap - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SIJUNJUNG

PENGUMUMAN DAFTAR CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIJUNNUJG Tahun 2024 Nomor : 20/PP.04-PU/1303/2024 SYARAT MINIMAL PEROLEHAN SUARA SAH 10(Sepuluh) % dari Total seluruh Suara Sah Kabupaten Sijunjung (10/100 x 134.476) = 13.447,6 (dibulatkam keatas menjadi 13.448 Minimal Suara Sah)* -- *Keputusan KPU Kab.Sijunjung Nomor 655 Tahun 2024 TEMPAT PENDAFTARAN---Kantor KPU Kabupaten Sijunjung Jl. M. Yamin, SH, Nomor 07 Muaro Sijunjung KONTAK PERSON---Zamri 085265970434--Viko 085263208822 JADWAL DAN WAKTU PENDAFTARAN > Selasa Tanggal 27 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Rabu Tanggal 28 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Kamis 29 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB IMPORTANT ! INFORMATION ! Sumber . Amar putusan MK Nomor 60/PUU-XX/2024 . Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024

Didukung Partai Pengusung, Edwin - Albert Resmi Mendaftar ke KPU Padang Panjang dan Dinyatakan Lengkap

Kamis, Agustus 29, 2024


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Didukung Partai Pengusung, Nasdem dan PKS beserta pendukung dan simpatisan, Pasangan Calon Walikota Padang Panjang, Dr. Ir. Edwin, SP dan Calon Wakil Walikota, H. Albert, Spd, MM, resmi mendaftar ke KPU Padang Panjang, Kamis (29/08/2024), dinyatakan lengkap dan Diterima.


"Setelah diperiksa Dokumen persyaratan pencalonan Walikota dan wakil walikota, cukup dan benar, Kemudian Dokumen persyaratan calon Edwin-Albert dinyatakan lengkap, sehingga pendaftaran calon dapat diproses selanjutnya, dan berkas Persyaratan statusnya Kami terima," ungkap Ketua KPU Kota Padang, Puliandri.


Pasangan calon saat mendaftar didampingi Pimpinan Partai Nasdem Kota Padang Panjang, Imbral, Sekretaris DPD Nasdem, Muslim, Ketua DPD PKS Kota Padang Panjang, Ir. H. Amrizal Sekretaris DPD PKS, Idris, S.Pd.


Sebelum melaksanakan Prosesi pendaftaran ke KPU, Pasangan Calon, Partai Pengusung, seluruh Kader, simpatisan, pendukung dan pendamping melakukan sholat Ashar bersama di masjid Islamic Center.


"Kita menguatkan niat bersama, untuk tegak lurus, berjalan dengan benar, di jalurnya mengikuti proses, sehingga pendaftaran nanti lancar sampai tahap selanjutnya," sebut Edwin dan Albert diaminkan pendukung dan pendamping.


Setelah Persyaratan Pendaftaran Calon diterima dan lengkap, diwakili, Imbral dan Amrizal mengucapkan terimakasih kepada seluruh Panitia dan partisipan.


"Terimakasih kepada KPU Padang Panjang, Bawaslu, Kepolisian yang telah bersedia mengatur jalannya prosesi Pendaftaran persyaratan calon, dan kepada relawan, insan pers, semoga Pemilu Badunsanak dapat berjalan lancar dan aman," ungkap Imbral.


#GP | Def 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS