Kapolres Sijunjung AKBP Andre Anas Ingatkan Warga Berpolitik Sehat di Medsos - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kapolres Sijunjung AKBP Andre Anas Ingatkan Warga Berpolitik Sehat di Medsos

Senin, Juli 29, 2024



Sijunjung(SUMBAR).GP-- Kapolres Sijunjung AKBP Andre Anas ingatkan masyarakat yang tergabung kedalam tim relawan pasangan calon kepala daerah (Cakada) pada Pilkada 2024 untuk mengedepankan politik sehat, terutama di medsos.  Hindari penyebaran isu berbau sara, black campaign, serta hal-hal yang dapat memicu perpecahan. 


Pesta demokrasi Pemilihan Calon Kepala Daerah (Pilkada) sejatinya merupakan perhelatan akbar lima tahunan penentu masa depan daerah.  Maka itu proses penyelanggaraannya mesti dilaksanakan secara sehat, sportif, jujur, dan adil, demi melahirkan calon pemimpin yang berkualitas pula. Perbedaan pandangan adalah simbol masyarakat demokrasi.


Hal ini ditegaskan Kapolres Sijunjing AKBP Andre Anas sekaitan telah ditabuhnya tahapan Pilkada 2024 di Bumi Sijunjung yang ditandai dengan Peluncuran Tahapan Pilkada 2024 secara resmi oleh KPU Kabupaten Sijunjung di Simpang Tugu Muaro Sijunjung Minggu 8 Juli lalu.  Turut dihadiri Wakil Bupati Iraddatillah, Bawaslu, Unsur Forkopimda, serta segenap instansi/lembaga terkait lainnya. 


"Tahapannya telah dimulai. Mari kita lakukan Pilkada serentak 2024 dengan mengusung semangat Pilkada Badunsanak," tegasnya. 


Terlepas dari berapa pasang yang maju dan siapa-siapa saja yang berpotensi masuk kedalam bursa Calon Bupati - Wakil Bupati Sijunjung, maupun Calon Gubernur - Wakil Gubernur Sumbar.  Yang jelas situasi kamtibmas jangan sampai tergerus, dan tatanan hidup masyarakat mesti tetap kondusif.  


Sebagaimana diketahui dewasa ini pengorbitan nama pasangan calon kada masif dilakukan para tim sukses dan relawan lewat media sosial, seperti akun-akun facebook.  Saking bersemangatnya pengguna akun facebook saling serang dan memojokkan pasangan lain dengan berbagai isu negatif, bahkan tanpa disadari menjurus isu sara.  


Mestinya dalam berdemokrasi tetap menjunjung tinggi nilai-nilai etika, azas kemanusiaan, serta menghindari hal-hal yang dapat menjerumuskan ke arah pidana.  Sejalan dengan itu Tim Cyberkrim Polri sejatinya melakukan pemantauan, monitoring.


"Sekali lagi kami ingatkan agar masyarakat memgedepankan sistem politik sehat, jangan sampai aksi seling serang akhirnya berujung pelanggaran hukum hingga diproses secara pidana," tegas Andrre Anas. 


Guna menciptakan situasi yang kondusif juga dibutuhkan peran aktif para Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Tokoh Masyarakat menjadikan iklim politik berjalan kondusif dengan mengedepankan konsep Pilkada Badunsanak.


#GP | Herman  | atn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS