Ketua LPTQ Kecamatan Sijunjung Erick Sedanov,SIP : Kita Akan Tampil Dengan Prima Untuk Mempertahankan Juara Umum. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Ketua LPTQ Kecamatan Sijunjung Erick Sedanov,SIP : Kita Akan Tampil Dengan Prima Untuk Mempertahankan Juara Umum.

Sabtu, Juni 15, 2024

 



Sijunjung (SUMBAR).GP- Ketua LPTQ Kecamatan Sijunjung, Erick Sedanov, S.IP mengatakan, kafilah Kecamatan Sijunjung akan mengikuti semua cabang lomba yang diadakan dalam MTQ Nasional ke 41 tingkat Kabupaten Sijunjung di Kamang Baru, 24-27 Juni 2024 mendatang.



"Kita akan tampil dengan prima pada MTQ Nasional ke 41 di Kamang Baru tersebut dalam upaya mempertahankan juara umum," ucap Erick 


Ketika berbicara soal Kafilah Kamang Baru berusaha mencapai targetnya, sukses pelaksanaan dan sukses prestasi artinya dia akan merebut juara umum dalam MTQ Kabupaten tahun ini, Erick yang juga Sekcam Sijunjung dengan tenang, berujar, "semua kontingen berkeinginan jadi juara umum, tetapi logis apa tidak niatnya itu, tersedia peserta yang handal atau tidak ?  Itu pertanyaannya yang mendasar perlu dijawab oleh Pimkon Kecamatannya.



"Alhamdulilah, kafilah Sijunjung yang dalam MTQ tingkat Kecamatan Sijunjung di Durian Gadang juara umumnya jatuh pada Nagari Muaro, kalau kita cermati penampilan para juara pertama setiap cabangnya, setidaknya punya peluang masuk final, bahkan tidak mengherankan bila kembali juara umum seperti tahun lalu," katanya.


"Kecamatan Sijunjung pada penyelenggaraan MTQ Nasional ke 41 Tingkat Kabupaten Sijunjung di Kecamatan Kamang Baru akan ikuti 9 Cabang yang diperlombakan dengan kekuatan peserta sebanyak 44 orang,"


"Meskipun bayangan juara umum kembali diraih Kafilah Sijunjung, selaku Ketua LPTQ Kecamatan Sijunjung, menghimbau para peserta dan pendamping jaga terus bacaan dan materinya, selalu berdoa agar dibukakan pintu sukses oleh yang Maha Kuasa, jangan takbur dalam berlomba," ucap Erick


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS