Enam Orang Calon Kadus Tengah Bertarung Memperebutkan Kursi Kepala Dusun Koto Atas Desa Kampung Baru. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Enam Orang Calon Kadus Tengah Bertarung Memperebutkan Kursi Kepala Dusun Koto Atas Desa Kampung Baru.

Jumat, Juni 21, 2024

 


Sijunjung (SUMBAR).GP- Pemerintah Desa Kampung Baru, Kecamatan Kupitan, Kabupaten Sijunjung kini tengah merekrut  Perangkat Desa untuk mengisi kekosongan Jabatan Kepala Dusun Koto Atas.


Demi terlaksananya rekrutmen aparatur desa dimaksud, Kepala Desa Kampung Baru Jalnibus, S.Pd.MM telah menetapkan panitia penseleksi Perangkat Desa dan di- SK-kannya dengan struktur, Ketua Ir Marlis, Sekretaris Nurlelawati, S.Ap dan anggota dari Tim DPMN/Camat Kupitan, Arizal Kalimandaro, Zubir Sutan Bagindo, Adrison Yanitra, Nasrullohi dan Masni M.


Kepala Desa Kampung Baru Jalnibus membenarkan hal tersebut. Ya,  hari ini, Jumat, 21 Juni 2024  Panpel itu tengah  bertugas  di kantor Desa Kampung Baru melakukan kegiatan Tes tertulis, Test Wawancara dan pengoperasian Komputer kepada calon Kadus tersebut.


Ketua Panitia Penseleksi, Ir.Marlis  menuturkan, calon Kadus yang mengikuti seleksi tersebut sekarang berjumlah 6 orang, yakni 3 orang dari staf Desa  dan 3 orang dari Umum atau dari luar staf Desa. 


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS