Sijunjung (SUMBAR).GP- Kita bersyukur kepada Allah, karena daerah kita terhindar dari bencana alam seperti yang terjadi pada daerah lainnya, kita merasa kasian sekali, rencana perantau ingin bergembira pulang kampung, ternyata sampai dikampung hanya bisa menangis karena rumah dan sawah dihantam longsor dan banjir.
Demikian, ungkapan Wakil Bupati Sijunjung Irradatillah saat memberikan pengarahan dalam kegiatan halal bi halal yang digelar keluarga besar Muhammadiyah Cabang Koto VII di Masjid Nurul Huda Koto Panjang, Nagari Limo Koto Kecamatan Koto VII, Sabtu (20/4).
Menurut Wabup Irradatillah, kekompakan dan kebersamaan yang kita jalin selama ini, merupakan upaya dan doa kita kepada Allah agar terhindar dari musibah, Justeru itu kekompakan dan kebersamaan ini perlu kita jaga terus kedepannya.
Dikatakan, salah satu tujuan kita mengadakan halal bi halal ini adalah untuk menghabisi rasa saling permusuhan, saling fitnah, saling dengki dengan menyuburkan rasa persatuan dan kesatuan kita serta saling menebar maaf satu sama lainnya.
Menurut Wabup, semua pejabat dan aparatur daerah Sijunjung wajar bersyukur kepada Allah, karena dalam kepemimpinan kami ( Benny -Radi) tidak ada rasa takut dan rasa curiga akan kena non job atau mutasi akibat mendampingi Bupati atau Wabup kemanapun jua.
"Alhamdulillah, kami berdua selalu kompak tidak ada dusta diantara kami berdua, sampai akhir periode jabatan ini, bahkan dalam pilkada 27 November 2024 mendatang, dengan tegas, kami nyatakan akan maju berpasangan kembali," aku Irradatillah
"Ini tidak kampanye, tetapi memberitahukan kepada masyarakat dan jawaban atas berbagai pertanyaan yang mengapung dari berbagai kalangan masyarakat," lanjut Irradatillah.
Alhamdulillah, dalam masa 3 tahun lebih IPM Kabupaten Sijunjung diawal kepemimpinan Benny -Radi nomor 17 dari 19 Kabupaten Kota di Sumbar, berkat dukungan kita bersama telah naik 5 digit, kini menjadi nomor 12 dari 19 Kabupaten Kota se Sumbar.
Kepada anak anak kami, yang saat sedang belajar di MTs dan MA Muhammadiyah ini, agar rajin- rajin belajar, karena tidak ada yang bisa merubah nasib, hanya diri sendiri kitalah yang akan bisa merubah nasib, sesuai firman Allah,Swt.
Terlihat hadir mendampingi Wabup Irradatillah dalam halal bihalal tersebut, Staf Ahli Hasmizon, Kadis Kominfo David Rinaldo, Kepala Perkim&LH ., Sekretaris Satpol PP., Kabag Kesra Jupri, S.Ag.dari Pemda Sijunjung, PDM Kabupaten Sijunjung, Sumardi dari LazisMU Sijunjung tampak hadir Herman, S.Ag., Helmiati, Ihksan Diagne Maropa.
Dari Pemerintah Kecamatan Koto VII tampak hadir Camat Koto VII, Kapolsek Tanjung Ampalu, Unsur Pengurus Cabang Muhammadiyah, PC Aisyiyah, Kepala dan Guru MTs dan MA Muhammadiyah tokoh masyarakat dan warga Muhammadiyah dan Aisyiyah SE Koto VII.
Ketua PCM Koto VII Yanfaunnas, S.Ag, dalam laporannya, mengatakan tidak banyak yang bisa kami sampaikan, selain dari rasa terima kasih dan rasa kebanggaan kami warga Muhammadiyah dengan kehadiran bapak Wabup Irradatillah dalam acara kami ini.
"Sesungguhnya banyak yang akan hadir dalam acara ini, namun karena kondisi hari hujan di sekitar ini, hanya sedemikian yang bisa hadir menyambut kehadiran bapak saat ini," ungkap Yanfaunnas.
Tokoh masyarakat yang juga Pengurus masjid Nurul Huda Koto Panjang Dt.Sampangulu, dalam sambutannya menyampaikan, bahwa masjid bersejarah, punya kaitan erat dengan persyaratan berdirinya Nagari Limo Koto.
"Jadi siapa dan organisasi apapun di daerah ini dapat menggunakan masjid ini untuk melakukan aktivitasnya, tentunya sepanjang yang berkaitan dengan adat basandi sarak, sarak basandi kitabullah ( ABS - SBK)," ungkapnya.
Diungkapkannya, rencana kami pengurus kedepannya, dalam meningkatkan dan pembinaan agama dan cakrawala bagi generasi muda dan peningkatan kompetensi ninik mamak akan dipusatkan di lantai dua masjid ini.
Namun, kondisinya belum layak dan sempurna untuk melakukan kegiatan tersebut, masih perlu ada pembenahan sedikit lagi disana sini, kiranya Bapak Wakil Bupati berkenan memberikan bantuan demi kesempurnaannya.
Kami Pengurus juga bertanggung jawab dan melayani anak anak Madrasah Tsanawiyah dan Aliyah Muhammadiyah yang tengah belajar di lingkungan masjid dan adakalanya juga mempergunakan fasilitas masjid Nurul Huda ini.
Terkait dengan harapan Tokoh masyarakat yang juga Pengurus masjid Nurul Huda, Dt.Sampangulu Wabup Irradatillah memberikan signal kepada Kabag Kesra Jupri, S.Ag agar diberikan bantuan untuk masjid Nurul Huda ini Rp1 juta rupiah, sedangkan untuk meringankan beban PCM Koto VII Wabup juga menyerahkan bantuan dana Rp500.000,-.
Bertindak sebagai penceramah halal bI halal mushaf PCM Koto VII ini, Pimpinan Ponpes.Darul Falah Lubuk Tarok Buya Fauzan Azmi, Lc.MA. menyampaikan awalnya sejarah halal bi halal dan menfaat kegiatan halal bI halal dalam kehidupan bermasyarakat.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar