Kapolsek Lubuk Tarok AKP H. Syafril, S.Pd.I : Sambut Ramadhan Dengan Kesucian. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kapolsek Lubuk Tarok AKP H. Syafril, S.Pd.I : Sambut Ramadhan Dengan Kesucian.

Sabtu, Maret 02, 2024



Sijunjung (SUMBAR).GP- Kapolsek Lubuk Tarok AKP H.Syafril, S.Pd.I., menyampaikan, mari kita sambut bulan suci Ramadhan dengan bersih dan penuh kesucian.


Selain kita membersihkan lingkungan rumah ibadah dan lingkungan desa, juga dianjurkan mensucikan badan, jiwa atau hati  masing-masing, ungkap Buya Syafril dalam tabligh Akbar di Masjid Al Hidayah Desa Kampung Baru Kecamatan Kupitan, ba'da shalat Isa, Jumat,(1/3)


Lebih lanjut Polisi yang juga Ustadz kondang itu, dalam ceramah  bertemakan "Marhaban Ya Ramadhan 1445 H " mengajak para jemaah "mari semua kita bangun Hablum minalloh dan Hablum Minannas"


"Jalin hubungan dengan Allah, juga dimantapkan hubungan sesama manusia," tegasnya.


Bersihkan hati dengan saling memaafkan antara  mukmin dengan mukmin lain nya. 

"Jika seseorang anak tidak meminta maaf kepada orang tua, Istri tidak meminta maaf pada suami, antara satu tetangga dengan tetangga lainnya juga tidak bermaafan, apapun perbuatan Amal yang dilakukannya belum akan diterima oleh Alloh, tentu ini yang harus kita lakukan menjelang  datang ramadhan ini," jelas Syafril.


Lebih lanjut, Ustadz Syafril ungkapkan untuk bersih penyakit hati, seperti iri, dengki hanya dengan lima amalan ; 

1. Perbanyak baca Al Quran

2. Dirikan shalat malam (tahajud)

3. Berkumpul dengan orang orang shaleh.

4. Banyak berpuasa

5. Lakukan zikir malam.


Kepala Desa Kampung Baru, Jalnibus, S.Pd.MM mengatakan, Tablig Akbar menyambut bulan suci  Ramadhan 1445 H, Marhaban Ya Ramadhan diselenggarakan selesai sholat Isya,  dihadiri oleh Ninik Mamak, Alim Ulama,  tokoh masyarakat, Bundo Kanduang dan Jemaah tetap mesjid Alhidayah


Lebih lanjut Jalnibus dalam sambutannya, mengatakan berbagai program  yang telah  dilaksanakan oleh warga Desa Kampung Baru dalam menyambut Bulan Ramadhan 1445 ini, antara lain, 

1. Pembersihan Lokasi Pandam Pakuburan Guguak Godang.

2. Membersihkan Rumah Ibadah seperti Mesjid, Mushala dan Surau

3. Menyiapkan  Peraturan Desa yang mengatur tentang hal hal yang dilarang selama Ramadhan, untuk  membuat rasa aman dan tenang serta nyaman beribadah

4. Tausiah menyambut Ramadhan.


Kegiatan tausiyah ini  dipandu oleh pembawa acara Mustafa Kemal Mantiko Malin, pembacaan kalam Illahi oleh Reni Rahim S.Pd, dan doa dipimpin Burhanudin selanjutnya ditutup dengan saling bermaaf maafan sesama jemaah.


#GP | Herman 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS