Sijunjung (SUMBAR).GP– Pembangunan Gedung Dakwah Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif (GDM-ASM) Sijunjung akan dilanjutkan.
Hal itu disampaikan Adpi Gunawan, ketua panitia pembangunan Gedung Dakwah Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif (GDM-ASM) Sijunjung, Sabtu (6/1/2023) di Muaro Sijunjung.
“Terimakasih kepada Bapak Dr. Asmul Khairi, S.Pd, MM dari Jakarta yang telah memberikan donasi dan akan kita gunakan untuk pembelian meja, kursi serta lemari,” lanjut Adpi.
Merelis portal MenaraMU, GDM-ASM Sijunjung menempati sebidang tanah dengan luas 261 meter dan telah disertifikatkan atas nama Persyarikatan Muhammadiyah pada tahun 2016.
Gedung yang dibangun semenjak tahun 2018 itu, dikerjakan melalui beberapa tahapan dan kini telah memasuki tahap empat dengan rencana adalah pengadaan interior.
Interior tersebut sangat dibutuhkan untuk lantai satu dan lantai dua, termasuk kebutuhan pengadaan barang-barang elektronik.
“Kebutuhan kita saat ini adalah Rp. 240.000.000.00, dan kita sangat mengharapkan bantuan dari warga persyarikatan serta donatur lainnya,” tutup Adpi.
Ketua PDM Kabupaten Sijunjung Usman Gumanti, S.Pd.MM membenarkan akan melanjutkan pembangunan GDM-ASM, Sabtu (6/1) via WhatsAppnya.
Dikatakannya, satu petak ruangan GDM-ASM di lantai satu saat ini telah dimanfaatkan sebagai kantor LazisMu, sedangkan dua petak lagi direncakan untuk AUM.
Lantai dua juga telah dimanfaatkan oleh Muhammadiyah bersama Ortom, majelis dan lembaga, namun belum memiliki mobiler.
Rencana kebutuhan anggaran selengkapnya untuk lantai satu yaitu untuk pembatas ruangan, etalase, kursi pelanggan, meja Osin, karpet dan kipas angin.
Untuk lantai dua adalah meja rapat, kursi rapat, kursi kantor, meja pimpinan, kursi pimpinan, meja kerja, lemari arsip, lemari simpan, rak buku, kursi tamu besar, kursi tamu kecil, tiang bendera, tiang bendera dalam, mimbar, brankas dan pintu panel.
Selanjutnya kebutuhan barang elektronik meliputi AC, laptop, komputer, printer, televisi, kipas angin, CCTV serta kulkas.
"Kepanitiaan untuk pembangunan tahap empat ini terdiri dipercayakan kepada Adpi Gunawan, SST (Ketua), Inggit Prabowo, S.Pd (Sekretaris) dan Dra. Hj. Helmiati, M.Pd (Bendahara)," ungkapnya.
#GP | Herman | AG
Tidak ada komentar:
Posting Komentar