IPM Kabupaten Sijunjung laksanakan PKTM I Selama 3 Hari. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

IPM Kabupaten Sijunjung laksanakan PKTM I Selama 3 Hari.

Selasa, Desember 12, 2023

 


Sijunjung (SUMBAR).GP- Pimpinan Daerah (PD) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Kabupaten Sijunjung laksanakan pelatihan kader selama 3 hari, Senin- Rabu pekan depan.



Master Of Training Dzafran Gunawan yang juga  Ketua Umum PD IPM Sijunjung di Gedung Dakwah Muhammadiyah Ahmad Syafii Ma'arif, Selasa (12/12) mengatakan,  pelatihan ini bertujuan sebagai wadah untuk membentuk metodologi berfikir generasi muda dalam mewujudkan pelajar berkemajuan.


Dikatakannya, pelatihan ini disebut dengan  Pelatihan Kader Taruna Melati (PKTM) I yang akan diikuti oleh 40 orang terdiri dari siswa di berbagai SMA di Sijunjung.


Bertindak sebagai nara sumber tentang  Ke-IPM- an disampaikan oleh  Sekretaris Umum PW IPM Sumbar, Sailendra Gusnan  dan Mardiwan Arraisy mantan Ketua Umum PW IPM Sumbar 2004 yang juga Sekretaris PDM Kabupaten Sijunjung 2022-2027.


Ngatiyo Ketua PCM IV Nagari Ngatio menyampaikan materi tentang Keislaman tentang Ke-Muhammadiyahan disampaikan oleh Wakil Ketua Lazismu Sijunjung 


Ke-muhammadiyahan disampaikan oleh Watua Larismu Sijunjung Ihsan Diagne Maropa, sedangkan pada malam motivasi atau malam kegiatan terakhir akan diisi oleh Insya Allah dari Ketua KNPI Sijunjung M. Aldo Yendicoal dan Bunda Nedia Riri Guspardi, Istri Bupati Benny Dwifa Yuswir.


Watua PDM bidang Kader dan sumber daya insani Elvis Buana, kegiatan ini merupakan pengkaderan Ke-Muhammadiyahan bagi generasi muda yang akan menjadi pewaris kita dimasa depan nanti.


"Kita optimis kegiatan yang dilakukan PD IPM Sijunjung dibawah komando Ketua IPM Zafran yang energik ini berlangsung sukses dan lancar, semua persiapannya telah tuntas," ujarnya.


#GP | Herman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS