Wabup Sijunjung Panen Perdana Jagung Mustahik Binaan UPZ Lapas kelas II B Muaro - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Wabup Sijunjung Panen Perdana Jagung Mustahik Binaan UPZ Lapas kelas II B Muaro

Senin, Oktober 23, 2023

 


Sijunjung (SUMBAR).GP-  Wakil Bupati Sijunjung H.Iradatillah, S.Pt. laksanakan panen perdana tanaman jagung milik Mustahik binaan UPZ Lapas kelas II B Muaro di Sangkir Jorong Kampung Baru, Nagari Sijunjung, Kecamatan Sijunjug, Senen, tanggal 23 Oktober 2023


Sebelum melakukan panen Wabup Sijunjung dalam sambutanya  mengharapkan kepada Mustahik binaan Lapas kelas II B Muaro  Ego Wijaya (35 Tahun) yang mantan narapidana kasus Narkoba agar jangan kembali lagi kedunia yang membawa masuk lapas tersebut, fokuslah berusaha untuk dapat memperbaiki ekonomi keluarga ke masa depan


Wabup Iradatullah pada kesempatan itu mengaturkan terima kasih kepada UPZ Lapas Kelas II B Muaro dan Baznas Kabupaten Sijunjung yang telah membina Eko Wijaya untuk melakukan usaha pertanian jagung sehingga hari ini dapat kita lakukan panen perdananya


Sebelumnya, menyampaikan laporan pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung H.Darmawan, SH. menjelaskan bahwa berdasarkan usulan dari UPZ Unit Pengumpul Zakat (UPZ)  di Lapas Kelas II Muaro dan hasil survey faktual yang kami lakukan di lapangan,  maka kepada Mustahik Eko Wijaya kami salurkan dana zakat sejumlah Rp.5 juta untuk modal usaha tanaman jagung yang merupakan bagian  program kegiatan Baznas Kabupaten Sijunjung yaitu Program Sijunjung Makmur 


Banyak lagi program kegiatan yang kami laksanakan untuk memberdayakan para mustahik ( penerima Zakat )  meliputi Sijunjung Sehat ( dibidang kesehatan) , Sijunjung Cerdas ( dibidang pendidikan), Sijunjung Peduli ( bantuan bencana) dan Sijunjung Taqwa ( bidang ke agamaan), tambah Darmawan


Plh.Kalapas Kelas II B Muaro Mukhdas dalam sambutannya, menyampaikan, pembinaan yang kami lakukan bersama Baznas Kabupaten Sijunjung terhadap mantan nara pidana narkoba ini adalah untuk  mengantisipasi agar mantan nara pidana ini,  tidak kembali lagi ke dunia  asal  yang mengantarkan dia masuk lapas dulu, atau berurusan dengan hukum.


Dan kami yakin Eko Wijaya yang selama di Lapas beberapa tahun lalu menunjukan bahwa dia akan berobah, sehingga kami pun mengusahakan adanya usaha yang akan dapat mengangkat kondisi ekonomi keluarganya.


Panen perdana tanaman jagung usaha mustahik mantan nara pidana ini di lakukan oleh Wabup Sijunjung H.Iradatillah, S.Pt.bersama Pimpinan Baznas H. Darmawan,SH dan Syahril Syahda,  Plh. Ka Lapas Mukhdas, Kadid Sosial, Kadis Pertanian, Pimpinan BPD,  Camat Sijunjung, dan Wali Nagari Sijunjung dan Wali Nagari Muaro


Berdasarkan perkiraan Penyuluh  Pertanian Sijunjung tanaman jagung seluas 0,5 Ha itu dapat menghasil jagung sekitar 2,5 ton dan kalau dijual dengan harga Rp. 6.000,- per kg, maka akan menghasil uang sejumlah  Rp.15 juta.


Dengan demikian usaha jagung yang modalnya Rp.5 juta dari Baznas Kabupaten Sijunjung itu,  setelah panen menghasilkan Rp.15 juta, suatu usaha yang cukup menggembirakan hasilnya tandas penyuluh pertanian Sijunjung ini.


#GP | Herman | Syahril.S.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS