Akhiri Masa Tugas, Pemko Gelar Malam Perpisahan Wako Fadly Amran-Wawako Asrul - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Akhiri Masa Tugas, Pemko Gelar Malam Perpisahan Wako Fadly Amran-Wawako Asrul

Minggu, Oktober 08, 2023


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Genap lima tahun duet kepemimpinan Fadly-Asrul sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Pemko Gelar Malam Perpisahan, Ahad (08/10/2023) malam.


Resepsi malam perpisahan Wako, H. Fadly Amran BBA Datuak Paduko Malano dan Wawako, Drs. Asrul ini dihadiri tokoh, pejabat dan berbagai kalangan masyarakat.


Berakhir pada 9 Oktober, Fadly-Asrul menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi selama masa jabatan mereka.


"Saya bersama Bapak Asrul mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, baik itu unsur Forkopimda, DPRD, Sekdako, OPD beserta seluruh jajaran, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, RT, organisasi dan seluruh masyarakat Kota Padang Panjang yang dari awal sampai akhir masa jabatan kami sudah memberikan kepercayaan kepada kami untuk bisa mewujudkan Kota Padang Panjang menjadi lebih baik," ucap Fadly.


Selama periode 2018-2023 kepemimpinan Fadly-Asrul, tidak sedikit pencapaian visi misi yang sudah dilakukan dan juga banyak membawa penghargaan untuk Kota Padang Panjang.


"Lima tahun mengemban kepercayaan sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota sudah banyak yang dilakukan. Mungkin masih ada beberapa yang menjadi PR. Ini kami titipkan kepada Sekdako sebagai Plh (pelaksana harian wali kota) beserta jajaran untuk tetap melanjutkan pekerjaan yang masih dalam  proses," sebutnya.


Senada dengan hal itu, Asrul juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh jajaran Pemko dan unsur masyarakat yang sudah ikut bersama-sama untuk membangun Padang Panjang.


Acara bertajuk “Lima Tahun Bersama Padang Panjang Juara” ini, berlangsung dengan rasa haru dengan banyaknya unsur unsur masyarakat yang hadir dan menyampaikan perpisahan secara langsung kepada Fadly-Asrul.


Turut Hadir, Anggota DPR RI, Guspardi Gaus, Wakil Ketua DPRD, Imbral SE, Forkopimda, Sekdako Sonny Budaya Putra, AP, M.Si, BUMN/BUMD, tokoh-tokoh politik, KAN, Bundo Kandung, OPD, ormas, dan tokoh masyarakat lainnya.


#GP | DF | Dega

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS