Wali Nagari Buluh Kasok Asriwandi, mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Api bisa dipadamkan oleh Damkar bersama warga setempat beberapa saat kemudian, namun semua harta bendanya hangus terbakar termasuk dokumen KK, KTP dan ijazah.
Dikatakan, pemilik rumah tersebut suami bernama Sunar dan Istrinya bernama Eti dengan jumlah anggota keluarga 10 orang, yang mendiami rumah itu , mertua dengan 2 orang anak perempuan kuliah, 1 orang di Pesantren perempuan, 1 orang berusia 9 th perempuan, 1 orang laki laki 11 tahun, 1 orang laki laki 5 tahun.
Untuk sementara dia bisa tinggal mereka bisa menumpang di rumah tetangga dan keluarga namun demikian mereka membutuhkan, pakaian, kasur, selimut, kompor, makanan lainnya.
Melalui Media ini, Wali Nagari Buluh Kasok Asriwandi mohon bantuan semua pihak, dan sumber api dalam penyelidikan pihak yang berwajib serta kerugian masih dalam pendataan.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar