Pemko Padang Panjang Hadiri Peluncuran Programa 4 RRI Bukittinggi - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pemko Padang Panjang Hadiri Peluncuran Programa 4 RRI Bukittinggi

Senin, September 11, 2023


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) yang ke-78, LPP RRI Kota Bukittinggi luncurkan Programa 4, Senin (11/09/2023) di Auditorium Loetan Soetan Toenaro LPP RRI Bukittinggi.


Turut hadir Pemerintah Kota Padang Panjang yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Nofiyanti, S.STP, M.M, didampingi Kepala Dinas Kominfo, Drs. Ampera Salim, S.H, M.Si.


"Pada hari istimewa kali ini, kami meresmikan siaran programa 4 yang ditandai dengan pemutaran bumper opening Programa 4 ini. Programa ini bergelombang pada frekuensi 88,9 MHZ dan dikhususkan untuk siaran kebudayaan. Hal ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” kata Kepala LPP RRI Kota Bukittinggi, Yulian S. Saaba, S.H. 


RRI mengusung tema HUT “Transformasi Multiplaform untuk Indonesia Maju” terkait dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang turut melahirkan pembaharuan di bidang media penyiaran sebagai media digitalisasi publik.


Sementara itu, Nofiyanti menyampaikan, ucapan selamat untuk RRI dan mengapresiasi program siaran RRI Kota Bukittinggi. "Pemko Padang Panjang sudah lama menjalin kolaborasi dengan RRI Bukittinggi dalam hal penyebaran informasi.  Kita mengapresiasi RRI Kota Bukitinggi yang telah meluncurkan Programa 4 guna memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.


Tampak hadir pada kegiatan ini, sejumlah kepala daerah dan unsur forkopimdanya, serta angkasawan dan angkasawati RRI Bukittinggi dan juga pensiunannya.


#GP | DF | Mg | Rofi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS