Sijunjung (SUMBAR).GP- Sebanyak 36 Lembaga Paud Kabupaten Sijunjung mengikuti Sosialisasi Akreditasi tahun 2023 di SKB Muaro, Jumat (15/9).
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung melalui Kabid Pembinaan Paud dan PNF Delivianti, SE.M.Pd.
Sosialisasi Akreditasi dengan pemateri Ketua Badan Akreditasi Nasional (BAN) Provinsi Sumbar, Dr.Dadan Suryana,M,Pd, dan Kabid Pembinaan Paud Kabupaten Sijunjung.
Menurut Delivianti, 30 lembaga merupakan akreditasi ulang karena habis masa berlakunya dan 5 lembaga perdana akreditasinya dan 1 lembaga KB Impian Koto VII yang masuk nominasi compolsri dari Kementrian Dikbudristek RI.
Delvianti dalam arahannya menyampaikan, persiapan akreditasi ini berkaitan erat dengan survei lingkungan belajar (Sulingjar) bagi tenaga pendidik paud yang akan lounching dan dilakukan pada 25 Sept sd 22 Okt 2023 yang pada akhirnya menuju Program berbasis data (PBD).
"Dengan akreditasi ini akan memudahkan urusan kita ke kementrian, segala sesuatunya akan berkaitan dengan akreditasi," tutup Delvianti
#GP | Herman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar