Lounching Harganas ke 30 Tingkat Kabupaten Sijunjung Berlangsung Meriah. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Lounching Harganas ke 30 Tingkat Kabupaten Sijunjung Berlangsung Meriah.

Selasa, Agustus 08, 2023



Sijunjung (SUMBAR).GP- Kegiatan lounching peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas)  ke 30 tingkat Kabupaten Sijunjung yang dipusatkan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Muaro Sijunjung berlangsung semarak dan  meriah, Selasa, (8/8).


Sekretaris DPPKB Hendri Nurka , S.Sos .M.Si.kepada media mengatakan, kegitan ini terdiri dari pra acara, acara pokok da acara tambahan  dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Sumbar Ibu Fatmawati, ST.M.Eng, Bupati Benny Dwifa, Kapolres AKBP Andre Anas, S.IK.MH., Kadis PP-KB Roni Satria, S.STP. M.Si., Kepala OPD, Kepala BUMN/BUMD dan Camat Se Kabupaten Sijunjung.


Pada pra acara, dari pantauan media tampak Ka.Perwakilan BKKBN Fatmawati , Bupati Benny, Kapolres Andre, Wakil Ketua DPRD Redi Susilo, S.Pd., Kadis PP-KB Roni serta Bunda Paud Ny.Riri Benny bersama anak anak Paud sarapan  bubur kacang hijau dan makan telur yang diawali dengan pembacaan doa bersama.


Berikutnya, playmob forum genre se Kabupaten Sijunjung dan defile dari 8 kontingen kader untusan kecamatan se Kabupaten Sijunjung.


Dalam acara pokok, selain laporan dari panitia pelaksana yang  disampaikan Kepala Dinas PP-KB Roni Satria, juga ada  sambutan Kepala Perwakilan BKKBN Sumbar Ibu Fatmawati serta Pengarahan Bupati sekaligus melounching kegiatan Harganas ke 30 tingkat Kabupaten Sijunjung.


Dalam acara pokok tersebut juga kelihatan Kepala Perwakilan BKKBN menyerahkan piagam penghargaan atas prestasi kabupaten Sijunjung di Sumatera Barat antara lain, Juara pertama Pengelola DAK Terbaik semester satu tahun 2023 tingkat Provinsi Sumbar, terbaik satu Dinas PP-KB kategori Kabupaten tentang pelayanan KB serentak sejuta aseptor dan penghargaan terbaik 2 (dua) Kabupaten cakupan terbanyak dalam pengisian KKA.


Dalam pengarahannya Bupati Benny menyampaikan ucapan selamat kepada segenap kader, Penyuluh KB, Forum Genre dan kepada keluarga besar DPPKB Kabupaten Sijunjung beriringan dengan ucapan selamat Harganas ke 30 tingkat Kabupaten Sijunjung hari ini.



Menurut Bupati, sumber daya manusia (SDM) merupakan pilar bagi pencapaian visi Indonesia 2045 yaitu, manusia yang memiliki kecerdasan yang komprehensif damai dalam interaksi sosialnya dan berkarakter kuat, sehat dan berperadaban unggul bagian yang tidak terpisahkan dari pembangunan nasional.


Tema peringatan Harganas ke 30 tahun 2023 ini " Menuju Keluarga Bebas Stunting Untuk Indonesia Maju" Stunting adalah masalah gizi kronis, akibat kurangnya asupan gizi dalam jangka panjang, sehingga menyebabkan terganggunya pertumbuhan pada anak. Stunting juga menjadi salah satu penyebab tinggi badan terhambat, sehingga dia lebih rendah dari anak anak seusianya.


Kita berharap, kata Bupati dalam kegiatan peringatan Harganas ini, mari kita jadikan momentum ini sebagai awal dan pengingat (alarm) untuk kita memperhatikan kualitas keluarga dan generasi kita selanjutnya.


"Mari perhatikan pemberian nutrisi dan asupan terbaik bagi anggota keluarga, bahkan sejak 1.000 hari pertama kehidupannya, sebagai langkah awal yang efektif mencegah stunting," tegas Benny.


Selaku panitia pelaksana, Kadis PP-KB Roni Satria dalam laporannya menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat serta peran pentingnya memiliki keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera.


Selain itu juga untuk mengingat kepada orang tua, untuk memberikan pola asuh yang tepat demi membentuk generasi yang sehat, berkarakter dan berkualitas dikemudian hari.


Pada kesempatan ini, kata Roni panitia mengundang para kader kelompok kegiatan 64 orang, Penyuluh KB Kecamatan dan utusan perwakilan kecamatan 43 orang.


Kegiatan hari ini, selain lounching peringatan Harganas ke 30 tingkat Kabupaten Sijunjung, juga dilaksanakan kampanye Gerakan Makan Protein Hewani untuk mencegah stunting diikuti murid murid TK diibu kabupaten ini.


Berikutnya juga ada senam IOSKI Mars Sijunjung, lomba Bermain Peran oleh Tim Pendamping Keluarga (TPK), lomba penyuluhan oleh Kader BKB dan lomba hiburan lainnya yang diikuti keluarga besar DPPKB dan Forum GenRe.


"Para kader juga menyemarakan dan menggelorakan Sijunjung Bebas Stunting (Sibesti) dalam suasana Harganas ini," ujar Sekdis PP-KB Hendri Nurka mantan Kabid Pembinaan Paud Kabupaten Sijunjung itu.


#GP | Herman.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS