Mahasiswa KKN Unand dan UNP Padang Kelompok Tanjung Gadang Kunjungi Obyek Wisata Timbulun 7 Sibakur - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Mahasiswa KKN Unand dan UNP Padang Kelompok Tanjung Gadang Kunjungi Obyek Wisata Timbulun 7 Sibakur

Senin, Juli 17, 2023



Sijunjung(SUMBAR)GP- Sebanyak 53 orang mahasiswa UNAND DAN UNP Padang yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kenagarian Tanjung Gadang mengunjungi objek wisata Timbulun 7 Nagari Sibakur Kecamatan Tanjung Gadang, serta ber- silaturahmi dengan mahasiswa KKN UIN IB Padang di Nagari Sibakur, Senin (17/7).


Rombongan  mahasiswa KKN dari Tanjung Gadang itu, berkunjung ke Sibakur menggunakan kenderaan roda empat da roda dua, didampingi  Wali Nagari Tanjung Gadang, Prima Randu, S.Pd dan Ketua Bumnag, Pendamping Desa Eki Menly ST disambut oleh Wali Nagari Sibakur Syafris Dubalang Arab di kantor Wali Nagari Sibakur, sembari melakukan ramah ramah dalam pertemuan singkat dengan perwakilan mahasiswa dari 3 universitas dari Padang itu.



Ucapan terimakasih diucapkan wali nagari dan ketua pokdarwis Nagari Sibakur atas kunjungan dan silaturahmi adik adik mahasiswa KKN Nagari Tanjung Gadang saat ini. "Semoga bisa membantu mempromosikan obyek  wisata  dan Subscribe canel YouTube Timbulun 7 Sibakur ini," harap Syafris DA.



"Kunjungan kami kesini  merupakan upaya untuk pengembangan parawisata di Kabupaten Sijunjung sesuai amanat undang undang Desa,  disamping silaturahmi antar mahasiswa yang di Tanjung Gadang dengan yang ber-,KKK di Sibakur,"ujar Prima Randu.


"Tidak ada kekecewaan sedikitpun dari kami,  cukup menantang dan memacu adrenalin setiap rute yang di lalui dan kepuasan cukup terasa setelah sampai di air terjun Tingkat 3," ujar seorang  perwakilan mahasiswa .


Dari pantauan kontributor media Sibakur M.Yota, kelihatan mahasiswa tersebut pada gembira dan bahagia sekali, sebagian dari mereka asyik dengan mandi dan sebagian lainnya  berselfi foto bersama setelah makan bersama di area  air terjun tingkat pertama .


Tidak terasa waktu berlalu, jam menunjukkan pukul 16.30 wib pengunjung menuju  pulang dari lokasi objek wisata, sampai dititik kumpul Jorong  Boncah Sibakur pukul  18.00 Wib dan mereka melaju ketempat masing-masing.


Atas pertanyaan media, Ketua KKN UNP Padang yang ber-KKN di Tanjung Gadang Habib Muzafi, mengungkapkan, obyek  wisatanya sangat menarik, keindahan yang disuguhkan memanjakan mata, makanan yang disajikan pun enak memanjakan lidah, kami suka dengan khas daerah ini.


"Perlu disarankan mungkin,  akses jalan menuju air terjun yang paling atas bisa lebih di optimalkan, Alhamdulillah keseluruhan kami merasa puas atas pelayanan yang diberikan pokdarwis Timbulun 7 Sibakur," lanjut Habib Muzafi .



#GP | Herman | M.Yota



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS