Usai disambut dengan tari gelombang anak nagari Sijunjung di pintu gerbang Desa Wisata Perkampungan Adat Sijunjung, Menparekraf yang sering dipanggil Bang Sandi naik Vespa kenderaan transportasi wisata perkampungan adat mengelilingi area Perkampungan Adat didampingi Wagub, Bupati Benny Dwifa Yuswir, Wabup Iradatillah dan rombongan lainnya.
Setelah keliling di perkampungan adat , Menteri yang dipanggil Mak Menteri Sandiaga Uno oleh orang Sijunjung ini melakukan shalat zohor berjemaah yang langsung diimami Wakil Bupati Sijunjung H.Iradatillah, S.Pt.
Kemudian Mak Menteri Sandiaga Uno bersama rombongannya mendengarkan presentasi Ketua Pengelola Perkampungan Adat Sijunjung Candra Irawan didampingi Wali Nagari Sijunjung di area yang sediakan Panitia berdampingan dengan area pameran UMKM Dagperinkop Kabupaten Sijunjung.
Diawali kata pengantar dari Wali Nagari Sijunjung yang disertai pantun lalu mempersilahkan kepada Chandra Irawan Peto Molie, yang juga Ketua Pengelola Desa Wisata Perkampungan Adat Sijunjung untuk memberikan ekspose tentang kegiatan dan perkembangan dan kegiatan di Desa Wisata Perkampungan Adat Sijunjung tersebut.
Menurut Candra Irawan, Alhamdulillah saat ini Perkampungan Adat Sijunjung masuk dalam 75 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2023. Ada beberapa daya tarik pengunjung di Perkampungan Adat Sijunjung ini, diantaranya terdapat "Bukit Tunduak" tempat paralayang yang sudah sering beberapa kali diadakan event disana.
Dari ketinggiannya dapat melihat keadaan alami persawahan perkebunan yang dimiliki oleh perkampungan adat ini, berikutnya "seni budaya" disini ada juga kegiatan "Berkaul Adat" dengan berbagai prosesinya, seperti kaum ibu menjujung dulang seperti yang Mas Mentri lihat tadi.
Ini sudah masuk dalam daftar Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) tingkat Kebuayaan RI dari Kabupaten Sijunjung.
Ada juga seni tradisi Silek yang masih lestari sampai saat ini, ada Kegiatan "Membantai Adat" menjelang memasuki bulan suci Ramadhan. Berbagai keunggulan menarik di Perkampungan Adat Sijunjung yang di sampaikan Candra Irawan yang disambut dengan pantun oleh Menteri Sandiaga Uno, Wagub, Bupati dan Wakil Bupati yang isi pantunnya moga menjadi Desa Wisata go Internasional.
Menteri Sandiaga dalam sambutannya, mengapresiasi berbagai potensi budaya dan alam di Desa Wisata Perkampungan Adat Nagari Sijunjung. Ia berharap potensi itu terus dirawat dan dijaga serta dikembangkan dengan berbagai inovasi sehingga bisa mendunia.
“Lorong waktu Minangkabau, harus go global,” harap Sandiaga.
Harapan serupa juga disampaikan Wagub Audy. Menurutnya Pemprov Sumbar melalui Dinas Pariwisata akan terus memberikan dukungan untuk meningkatkan berbagai potensi wisata yang ada di kabupaten dan kota.
Sementara itu, Bupati Benny Dwifa optimis, dengan masuknya Desa Wisata Perkampungan Adat Nagari Sijunjung dalam 75 besar ADWI akan semakin mendongkrak tingkat kunjungan wisata ke Sijunjung. Terbukti, setelah Geopark Silokek masuk 50 besar ADWI tahun lalu, kawasan tersebut kerap ramai dikunjungi
Lebih lanjut Menparekraf Sandiaga Uno yang didampingi oleh Pengelola Desa Wisata Perkampungan Adat Sijunjung Candra Irawan Peto Molie dalam wawancara mengatakan “Sebagai bank terbesar di Asia Tenggara, kita berkolaborasi dengan BCA, karena tak bisa hanya berkolaborasi dengan Pemprov dan Pemkab saja mamajukan pariwisata” ungkapnya menjawab pertanyaan pers.
“Pariwisata itu berbasis mobilitas, assesibilitas, atraksi, homestay dan even. Even Bakaua Adat adalah unggulan yang harus kita dukung bersama” lanjut Sandiaga Uno menjawab pers.
“Pak Wagub dan Pak Wabup adalah inspirasi saya yang tetap rukun, kebetulan sama hijau” ujar Sandiaga Uno menjawab wartawan.
Mendengar hal tersebut, Uda Wagub Audy Joinaldy yang berdiri disamping Sandiaga Uno langsung berkomentar “Kita support kabupaten/kota baik di bidang pariwisata maupun pertanian juga”.
“Target kita yaitu pendampingan kepada 250 Desa Wisata sehingga terwujud 4,4 juta lapangan kerja yang akan mendongkrak perekonomian” ujar Sandiaga Uno.
Menurut Kepala Dinas Parpora Kabupaten Sijunjung Afrineldi, SH kunjungan Kemenparekraf/ Baparekraf yang ketiga kalinya ke Sijunjung saat ini, beliau didampingi oleh Staf Khusus Menteri Bid. Keamanan, Brigjen TNI. Ario Prawiseso, Direktur Tata Kelola Destinasi, Bapak Indra Ni Tua, Sekretaris Deputi Bidang Industri dan Investasi, Bapak Ir. Oni Yulfian, MBTM dan Tenaga Ahli (TA) Menparekraf, Bapak Yuga Sugama A.
Sedangkan dari Provinsi Sumatera Barat hadir Wakil Gubernur Sumatera Barat, Bapak Audy Joinaldy, Kadis Pariwisata Sumatera Barat, Bapak Luhur Budianda, SY., Koordinator Tim Pemberdayaan dan Pengembangan (TP2) Desa Wisata Sumbar, Bapak Moch. Zuhrizul, Sekdis Pariwisata Sumatera Barat, Ibu Yulitri Susanti, Kabid Destinasi Dispar Sumbar, Bapak Doni Hendra dan PIC Desa Wisata Provinsi Sumbar, Ibu Nemy.
Selain itu juga hadir Mitra Strategis BCA, ujar Afrineldi diantaranya Kepala Kantor Cabang Utama BCA Padang, Bapak Robert Siahaan, Kepala Pengembangan Bisnis Cabang Padang, Bapak Lukman Arief Siregar, Kepala Kantor Cabang Pembantu Pemuda Padang, Bapak Rahmad Firson.
Dari pantauan media selain Bupati Benny Dwifa Yuswir dari Kabupaten Sijunjung, juga hadir Wakil Bupati Sijunjung, H. Iraddatillah, Kapolres Sijunjung, AKBP M. Ikhwan Lazuardi, SH, SIK, MH., Dandim 0310/SSD Letkol. Inf. Endik Hendra Sandi,S.Sos. M.I.Pol., Kajari Sijunjung,Adi Nuryadin Sucipto, SH, MH., Ketua PN Sijunjung, Arsul Hidayat, SH, MH., Ketua PA Sijunjung, Azizah Ali, S.H.I, MH.
Sekdakab Dr Zepnihan AP, M.Si, Kadis Kominfo David Rinaldo, STTP, Kepala Dinas Parpora Kabupaten Sijunjung, Afrineldi, SH.,Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Puji Basuki, SP.MMA, Kepala Dinas Dagperinkop dan UKM Ir.Yulizar, MP, Kepala Dinas PUPR Syahriwan, ST., Kepala Dunas Kesehatan drg.Ezwandra, M.Sc.
Kepala Dinas Perhubungan,Bobby Ruspandi, AP, M.Si., Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Welfiadril, S.Sos, M.Pd., Camat Sijunjung Khairuddin,SE., Ketua TP PKK Ny.Riri Benny Dwifa, Ketua GOW Ny.Dona Iradatillah serta Unsur Ninik Mamak dan Bundo Kandung bserta Anggota Pokdarwis.
Usai mendengarkan presentasi tentang Perkembangan Adat Sijunjung oleh Wali Nagari dan Candra Irawan Peto Molie yang dibumbui pantun baik oleh Mak Menteri, Wagub, Bupati dan Wabup Mak Menteri langsung meninjau pameran 25 pelaku UMKM dengan berbagai produk unggulan yang dikelola Dinas Dagperinkop.
Selanjutnya, Mak Menteri juga menyaksikan proses memasak kelamai Sijunjung bahkan Mak Mentri Sandiaga Uno dan Wagub Sumbar Bang Audi ikut mengacau gelamai tersebut.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar