Pimpinan Baznas Sijunjung H.Darmawan, SH Bina Mu'alaf Lubuk Tarok - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Pimpinan Baznas Sijunjung H.Darmawan, SH Bina Mu'alaf Lubuk Tarok

Rabu, April 12, 2023


Sijunjung (SUMBAR).GP-  Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung  Waka I  H. Darmawan, SH. melaksanaan pembinaan kepada Mu'alaf yang berdomisili di Lubuk Tarok Kecamatan Lubuk Tarok Kabupaten Sijunjung Bertempat di Kantor Ka KUA    Kecamatan Lubuk Tarok, Rabu, 12 April 2023


Pembinaan yang dilaksanakan melalui kerja sama dengan Kepala KUA Kecamatan Lubuk Tarok  H.Zulkiman, SH. Itu berupa penjelasan kehidupan beragama Islam , tentang pemahaman rukun iman, pelaksanaan rukun islam termasuk  tentang ibadah Puasa yang sedang di jalan kaum muslim saat ini.


Pada dasarnya pembinaan yang di berikan dua orang buya kondang Kabupaten Sijunjung yaitu Buya Darmawan dan Buya Zulkiman ini berusaha untuk membuat para Mu'alaf itu makin mantap hatinya memeluk agama Islam, makin mantap pelaksanaan ibadahnya terutama dalam menghadapi dinamika kehidupan  sekarang ini.


Seusai pemberian pembinaan Pimpinan Baznas Kabupaten Sijunjung H.Darmawan, SH. menyerahkan santunan kepada Mu'alaf Rp.500.000,- perorang  dan paket seharga Rp.500.000,- perpaket yang terdiri dari mukenah, gamis, sajadah untuk perempuan dan baju kokoh, sarung  peci dan sajadah bagi mu'alaf laki-laki  serta ditambah dengan  Alqur'an, Iqra', tasbih dan buku buku tuntunan sholat dan lainnya.


Menurut Kepala KUA Kecamatan Lubuk Tarok H.Zulkiman, SH. mu'alaf yang di bina itu adalah adalah mu'alaf  yang telah dituntunnya mengucapkan kalimah Syahadat pada tanggal 13 Februari 2023 dalam satu keluarga dengan Kepala keluarganya Vender Bastian Nazara ,  istrinya Janaria Zebua ,  anak putranya Damai Syahputra dan Olivia Putri dan merupakan binaan KUA  Kecamatan Lubuk Tarok


Mu'alaf yang berasal dari  Pekan Baru yang semula  menganut agama  Kristen Protestan itu,  saat ini tinggal di Jorong Andopan Nagari Lubuk Tarok Kecamatan Lubuk Tarok sebagai pekerja kebun.


Dengan adanya pembinaan dan bantuan dari Baznas Kabupaten Sijunjung ini di harapkan dapat makin memantap imannya dan memantapkan kondisi kehidupannya di masa datang, tambah Zulkiman berharap.



#GP | Herman | Syahril.S.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS