Padang Panjang Boyong 9 Medali di Kejuaraan Tinju Test Event Porprov - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Padang Panjang Boyong 9 Medali di Kejuaraan Tinju Test Event Porprov

Rabu, Maret 15, 2023


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Selesainya Kejuaraan Tinju Test Event Porprov XVI-2023 yang ditutup Wakil Wali Kota, Drs. Asrul, Rabu (15/03/2023) malam, di GOR Bancah Laweh, kontingen Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Padang Panjang berhasil boyong 9 medali (3 Emas, 4 Perak, 2 Perunggu) di kejuaraan tersebut.


Atlet Padang Panjang yang meraih medali di antaranya, Bunga Hayati (medali emas kelas 48kg youth putri), Nanta Alfarizi (emas 63,5 kg elite putra), Yolando Fernando (emas 92 kg elite putra), Pipit Hayati (perak 54 kg elite putri), Relia Anggisti (perak 63 kg elite putri).


Lalu, Indra Andika Putra (perak 54 kg elite putra), Arif Maulana (perak 86 kg elite putra), Fixsel Ananda Muri (perunggu 54 kg youth putra) dan Selvia Rahmadani (perunggu 60 kg elite putri).


Selain itu, dua atlet Padang Panjang juga mendapat gelar petinju terbaik dan terfavorit yakni Bunga Hayati sebagai petinju terbaik putri dan Nanta Alfarizi sebagai petinju terfavorit putra.


Dalam sambutannya, Wawako Asrul mengucapkan selamat kepada seluruh atlet, pelatih dan official yang sudah berusaha keras dalam mengikuti pertandingan. Serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dari 16 kontingen kabupaten/kota yang ikut berpartisipasi dalam kejuaraan tersebut.


"Test event ini tentunya nantinya akan menjadi tolak ukur dan evaluasi bagi kita Pemko bersama KONI dan pengurus cabang dalam pelaksanaan Porprov 2023 pada Juli mendatang di mana Padang Panjang juga akan menjadi tuan rumah," sebutnya.


Asrul menyampaikan, dengan diadakannya kegiatan ini bisa menjadi gambaran bagi cabang olahraga tinju sebagai persiapan menghadapi kejuaraan besar ke depannya.


Lebih lanjut, Asrul mengapresiasi pengurus Pertina Padang Panjang yang telah sukses menggelar kejuaraan ini.


Ketua Pengprov Pertina Sumbar, Togi P. Tobing mengharapkan, kejuaraan serupa bisa terus dilaksanakan. Guna memajukan olahraga tinju di Sumbar dan bisa menjadi hiburan bagi seluruh masyarakat. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak pelaksana yakni Pertina Padang Panjang yang juga di-support Pemko dan KONI. 


Sementara itu, Ketua KONI Padang Panjang, Primer, A.Md mengharapkan, dengan dilakukannya test event ini, Padang Panjang bisa menjadi tuan rumah yang baik dalam pelaksanaan Porprov 2023 khususnya pada cabang olahraga tinju.


Turut hadir dalam penutupan kejuaraan tersebut, Forkopimda, OPD, pengurus KONI dan Pertina kabupaten/Kota se-Sumbar serta disaksikan masyarakat Padang Panjang.


#GP | DF | Dega

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS