Dalam event tersebut, akan digelar pertandingan bola basket antar SMA dalam wilayah V Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumbar yang meliputi Daerah Kabupaten Sijunjung, Dharmaraya dan Kota Sawahlunto.
Selain itu juga akan mengadakan Musabaqoh Sarhil Quran (MSQ) antar SMP/MTs, Story Telling antar SMP/MTs, Olimpiade IPA, IPS dan Matematika antar SMP/MTs dan Solo Song antar SMP/MTs dalam Wilayah Cabang V.
"Semua cabang lomba dan pertandingan yang akan memperebutkan hadiah kurang lebih Rp41 juta, pendaftarannya dari tanggal 1 hingga 18 Februari 2023 dan Teknical Meetingnya tanggal 20 Februari 2023," ungkap Kepala SMAN 1 Sijunjung Eka Febri,S.Pd. M.Si di Muaro, Jumat (17/2).
Dikatakan Eka Febri, untuk komunikasi terkait kegiatan ini dapat menghubungi contact person (CP) via WhatsAppnya nomor 081363060029 An.Devika Rahmi, S.Pd., atau 0811668902 An.Mulrisma, S.Sos atau 081261022005 An.M.Alvaro Thoranda.A dan 085355235119 An.Putri Yurda Ningsih.
Wakil Kepala Bidang Kesiswaan Devika Rahmi, S.Pd selaku Koordinator umum kegiatan ini menjawab media goparlement via WhatsAppnya, Jumat (17/2) mengatakan, semua ketentuan telah dikirimkan ke SMP/MTs se Wilayah Cabang Dinas Pendidikan Sumbar.
Lomba Basket tingkat SMA dengan peserta Tim Putra dan Tim putri, yang telah mendaftar sampai hari ini 8 Tim Putra dan 8 Tim Putri.
"Lomba Olimpiade IPA IPS dan Matematika, MSQ, Story Telling dan Solo Song untuk tingkat SLTP juga se Wilayah Cabang V Dinas Pendidikan Sumbar," ujar Devika Rahmi.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar