Demikian sebait pantun, dari Ketua Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) Kabupaten Sijunjung Ny.Dona Iradatillah waktu akan menyampaikan laporan pelaksanaan lomba senam kreasi di Gedung Pancasila, Selasa (21/2).
Menurut Dona, Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) berkolaborasi dengan Disparpora Kabupaten Sijunjung melaksanakan lomba senam kreasi tingkat Kabupaten Sijunjung dalam memeriahkan hari jadi Kabupaten Sijunjung tahun 2023 selama dua hari Selasa dan Rabu besok.
"Khusus pada hari ini Selasa, lomba diikuti 22 grup utusan dari OPD se Kabupaten Sijunjung dan besok, Rabu (22/2) diikuti oleh grup utusan nagari dan organisasi lainnya dari berbagai nagari dan kecamatan," Ujarnya
Kelihatan hadir dalam acara pembukaan resmi kegiatan lomba senam kreasi itu Wakil Bupati Sijunjung Iradatillah, Kepala Dinas Parpora, Ketua PERWOSI Ny.Dona Iradatillah, Kepala Pelaksana BPBD, Kacab Bang Nagari, Ka.Lapas, Dandim 0310/SS yang mewakili dan Kepala OPD lainnya.
Ketua PERWOSI Dona Iradatillah, lebih lanjut mengatakan Pengurus PERWOSI Kabupaten Sijunjung telah dilantik oleh Ketua Perwosi Provinsi Sumbar tahun 2022 lalu. Memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat menjadi peran dari Perwosi.
Perwosi diharapkan akan mampu menjadi pembangkit semangat olahraga yang dipelopori wanita. Salah satu yang dilakukan dalam mewujudkan peran tersebut, saat ini kita mengadakan lomba senam kreasi Perwosi tahun 2023.
Maksud pelaksanaan lomba senam kreasi Perwosi tahun 2023 adalah memeriahkan hari jadi Kabupaten (HJK) Sijunjung ke 74 dengan tujuan, pertama memasyarakatkan olehraga dan meng-olahragakan masyarakat khususnya wanita, kedua untuk mempromosikan Kabupaten Sijunjung sebagai destinasi pariwisata unggulan yang kaya dengan geodiversity, biodiversity dan culturediversity dengan mengunggah video setiap peserta di media sosial Instagram.
Peserta yang telah mendaftar kepada panitia pelaksana, OPD sebanyak 22 grup, Organisasi Wanita 9 grup, Perwakilan nagari 13 grup dan perwakilan PGRI Kecamatan 3 grup dengan jumlah anggota minimal 4 orang dan maksimal 6 orang berarti boleh 5 orang.
Disampaikan Dona selaku Ketua pelaksana, dalam lomba tingkat OPD kita akan memberikan hadiah kepada juara I, II dan III serta harapan I dan II sedangkan untuk lomba golongan perwakilan nagari dan organisasi lainnya yaitu untuk juara I, II dan III sampai harapan I, II dan III.
"Selain itu ada The Best Costum dan juara terfavorit. Untuk juara terfavorit ditentukan dari hasil like terbanyak di Instagram masing masing peserta. Untuk ini silahkan berusaha dengan cara masing masing agar mendapatkan like terbanyak," jelas Dona.
Pada kesempatan ini juga, kami selaku panitia pelaksana atau Ketua Perwosi Kabupaten Sijunjung mengucapkan terima kasih banyak kepada sponsor dan yang telah mensuport kegiatan ini kepada Kacab Bank Nagari, PDAM Tirta Sanjung Buana, KONI, PT.Eka Indah Berdikari, Perumda Kinantan, Masese Grup, PT.Tri Putra.
Wakil Bupati Sijunjung Iradatillah dalam pengarahannya sebelum membuka secara resmi kegiatan senam kreasi, menyampaikan pesan permintaan maaf dari Bupati Benny, sayogianya beliau yang membuka acara ini, namun sore kemarin beliau pergi ke Jakarta Takziah ke Rumah duka Orang tua perempuan Kapolres yang meninggal dan ada keperluan lainnya.
Tentu atas nama Pemda Sijunjung kami aturkan terima kasih banyak, dengan kegiatan senam kreasi yang digagas PERWOSI ini telah banyak mempromosikan obyek wisata di berbagai nagari dan kecamatannya masing masing, termasuk mengambil area Geopark Silokek untuk membuat vedia senamnya itu.
"Jadi, kegitan ini tidak hanya promosi personal atau lembaga OPD nya, tetapi juga telah mempromosikan destinasi wisata Kabupaten Sijunjung secara menyeluruh dalam momen peringatan Hari jadi Kabupaten HJK Sijunjung ke 74 tahun 2923 ini," ungkap Iradatillah yang menyatakan maju bersama Benny dalam pilkada 2024 mendatang.
Yang kita cari dalam lomba saat ini bukan juara I, II dan III nya, sebab itu kejuaraan itu tidak akan dua atau lebihnya, cuma yang juara I hanya satu orang juara II nya juga begitu, tetapi lebih dari itu dengan bersorak dan bergoyang melakukan senam ini, yang paling berharga kita dapatkan adalah dampak kesehatannya.
"Buat apa fisik gemuk tetapi sakit sakitan, begitu juga buat kita langsing tetapi banyak penyakitnya, jadi dengan berolahraga baik kita yang gemuk atau kurus kerempeng sekalipun, tetapi dalam kondisi sehat walafiat," ucap Iradatillah.
Dari pantauan media, saking mendapat sambutan dan antusiasnya kegiatan senam kreasi Perwosi ini, panitia jadi kewalahan menyediakan kursi tempat duduk pengunjung, Gedung Pancasila jadi penuh sesak oleh pengunjung dan banyak berdiri untuk menyaksikan senam ini.
Diingatkan Dona, jangan sampai ada yang komplen terhadap hasil akhir penilaian. Insya Allah penilaian akan jujur sesuai dengan kemampuan masing masing, karena kita telah menunjuk dewan juri yang kompeten di bidangnya.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar