Padang Panjang(SUMBAR).GP- Wali Kota, H. Fadly Amran BBA, Datuak Paduko Malano mendukung terlaksananya Musyawarah Daerah (Musda) ke-42 Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah dan 'Aisyiyah Padang Panjang, Batipuh dan X Koto (Pabasko) yang dijadwalkan pada 21-22 Januari mendatang.
“Selamat melaksanakan Musda ke-42. Semoga bisa menghasilkan yang terbaik, menghadirkan pengurus PD Muhammadiyah dan 'Aisyiyah yang amanah dan dapat memajukan organisasi,” katanya saat menerima kunjungan panitia pelaksana musda, Selasa, (10/01/2023).
Menurutnya, Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah banyak memberikan kontribusi besar dalam peningkatan kualitas SDM dan penguasaan iptek melalui lembaga pendidikan yang dikelola. Hadir Panitia musda, Ketua PD Muhammadiyah (PDM), Drs. Amirudin dan Ketua Pimpinan Daerah 'Aisyiyah (PDA), Dra. Rusmaida Nasution.
Menurut Informasi yang dihimpun, musda ini dilaksanakan setelah digelarnya Muktamar Muhammadiyah di Kota Solo yang kembali menetapkan Prof. Dr. KH. Haedar Nashir, M.Si. sebagai ketua umum periode 2022-2027. Lalu setelah pelaksanaan Musyawarah Wilayah Muhammadiyah Sumatera Barat ke-42 yang dipimpin Dr. Bakhtiar, M.Ag selaku ketua periode 2022-2027.
Jelang musda ini terdapat 86 nama yang muncul. Panitia pemilihan menyeleksi menjadi 39 orang. Lalu disaring menjadi 13 orang yang akan duduk di pengurus. 13 orang ini kemudian berembuk, menentukan siapa ketua di antara mereka.
#GP | Df | Harris
Tidak ada komentar:
Posting Komentar