Padang Panjang(SUMBAR).GP- Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP Damkar) serahkan makanan bergizi siap santap kepada anak stunting di Kelurahan Koto Katik.
Kasat Pol PP Damkar, Drs. M. Alber Dwitra, M.M bersama Lurah Koto Katik, Emrianis, S.E dan Kasi Pelayanan dan Sosial, Widya Maharani, S.H menyerahkan bantuan program Bapak dan Ibu Asuh Anam Stunting (Basunting) kepada anak penderita stunting di Kantor Lurah Koto Katik, Kamis (19/01/2023).
Alber mengatakan, program ini merupakan satu-satunya di Kota Padang Panjang karena bantuan diserahkan dalam bentuk makanan bergizi yang dimasak kader di Koto Katik.
“Makanan bergizi ini langsung bisa disantap anak penderita stunting dengan berbagai macam menu yang berbeda setiap hari. Ahli gizi dari Puskesmas Koto Katik langsung mengawasi proses pembuatan dan jenis menu makanan bergizi apa saja yang harus diberikan kepada anak stunting," Sebutnya.
Program penyerahan bantuan stunting dalam bentuk makanan bergizi siap santap ini akan berlangsung selama enam bulan ke depan. Harapannya menu yang disediakan dapat memenuhi kebutuhan gizi anak penderita stunting. Sehingga anak-anak itu dapat segera terbebas dari status stunting.
#GP | DF | Cigus
Tidak ada komentar:
Posting Komentar