Upacara Bendera bersama perdana dilakukan oleh Pemerintah Desa Kampung Baru dan Pihak Sekolah SD Negeri 2 Kampung Baru tahun 2023 ini, sebagai pelaksana upacaranya merupakan kolaborasi antara perangkat desa dan Guru serta komite sekolah.
"Kasi Pemerintahan Desa sebagai ajudan Inspektur, Guru Olahraga sebagai komandan upacara, Bakti Utama S.Pd, Penggerek Bendera dari Pemdes Alhana Fitzi Yeni, Geovanny, Reni Rahim SPd, protokol Putri Utama SPd, pembaca Doa Yeni Devita S.Pd, Pemimpin Nyanyi Yusmaniar SPI. dan Peserta didik yang hadir berjumlah 91 orang," ujar Jalnibus.
Masih menurut Jalnibus, upacara berkolaborasi seperti ini sangat memotivasi siswa, karena para pelaksana upacara hari ini merupakan orang orang dewasa yang seperti orang tua mereka, bisa jadi contoh dan teladan juga bagi mereka.
Kepala Sekolah Herlina Kardiman S.Pd SD, menilai kegiatan upacara bendera bersama Pemdes dan Komite ini punya poin sebagai wadah pemupuk silaturahmi, meningkatkan rasa kebangsaan dan nasionalis serta meningkatkankan rasa cinta NKRI bagi peserta didik.
"Upacara berkolaborasi antara Pemdes dan sekolah ini bisa dan dapat dilaksanakan secara rutin dan berkala hendaknya," harap Herlina.
#GP | Herman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar