Kafilah Kamang Baru Siap Rebut Juara Umum Dalam MTQ Tingkat Kabupaten Sijunjung di Kupitan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Kafilah Kamang Baru Siap Rebut Juara Umum Dalam MTQ Tingkat Kabupaten Sijunjung di Kupitan

Selasa, November 08, 2022

 


Sijunjung (SUMBAR).GP- Kafilah MTQ Kecamatan Kamang Baru, Insya Allah bisa menjadi juara umum dalam pelaksanaan MTQ ke 40 tingkat Kabupaten Sijunjung di Kecamatan Kupitan, 19 sampai 22 November 2022 mendatang. 


Hal itu diungkapkan  Camat Kamang Baru, Asrijal.SH dan  Kepala KUA.Abdurrahman, S.Pd.I saat menghadiri TC dan memberi semangat kepada Kafilah Kecamatan  Kamang Baru, untuk menjadi yang terbaik, Selasa,  siang. 


Koordinator Kafilah MTQ Kecamatan Kamang Baru,  Emriadi,S.Ag dalam laporannya kepada Camat dan KUA Kamang Baru,  mengatakan  kesiapan kelengkapan administrasinya  sudah lengkap dan siap untuk mendaftarkan peserta  hari pertama yakni, Senin, 14 November 2022.  Karena  semua cabang sudah terisi penuh dengan jumlah kekuatan sebanyak 91 orang termasuk pelatih dan oficial. 


Menurut Emriadi, pernyataan Camat  dan KUA Kamang Baru tentang tekat menjadi juara umum itu,  tentu saja bukanlah hal yang mustahil, karena memang  Kamang Baru telah memiliki kafilah-kafilah yang berkualitas, cakap, percaya diri, berkarakter, dan pantang menyerah.


"Semangat inilah yang menjadi modal utama untuk melangkah bagi kafilah Kamang Baru   untuk berjuang meraih prestasi setinggi-tingginya di ajang bergengsi MTQ tingkat kabupaten Sijunjung yang ke 40 di Kupitan nanti," ungkap Emriadi. 


Kepada  peserta, Camat Kamang Baru Asrijal,  mengingatkan,  untuk selalu menjaga stamina dan kondisi kesehatan, agar bisa tampil prima. Ia meminta seluruh peserta menjaga pola makan dan istirahat yang cukup, memanfaatkan waktu luang untuk terus berlatih, dengan serius


Camat juga mengingatkan agar kafilah MTQ ini harus mampu kembali membuktikan kemampuan sebagai yang terbaik, sebagaimana yang telah terbukti pada MTQ tingkat  Kabupaten tahun 2014 pernah meraih juara umum.


"Juara umum itu harus direbut  kembali, bawa trophy juara umum  Kamang Baru,"  ujar Asrijal menyemangati para ofisial dan peserta MTQ Kamang Baru.


Dalam ajang ini kemampuan kita akan kembali diuji dengan lawan tanding yang  teruji, untuk itu kerahkan seluruh kemampuan yang dimiliki. Meskipun kita semua tahu bahwa kalah menang itu adalah hal biasa untuk sebuah lomba, namun demikian bertekadlah untuk tidak mengecewakan. 


"Yang tidak kalah pentingnya  adalah menjaga nama baik kecamatan, dan menjaga kekompakan serta sportivitas," ujar Asrijal lagi. 


Kegiatan TC ini di hadiri oleh Sekcam Kamang Baru,  Mardalius.S.Sos dan Kasi Kesra Srihendaiyeni.S.Ag dan seluruh pelatih lainnya.


Menurut Emriadi, cabang yang  di ikuti sebanyak 9 cabang, yang sangat potensial untuk bisa mengenjot menjadi juara umum adalah  cabang Tilawah, Tartil,  Bintang kasidah,  MSQ, Fahmil Quran  dan Qira'at Mujawad.



#GP | Herman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS