Ketua LKAAM Kabupaten Sijunjung H.Epi Radisman Dt. Paduko Alam, SH : Demi Kerukunan Umat, Diharapkan Semua Pihak Beradaptasi dengan Lingkungannya. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Ketua LKAAM Kabupaten Sijunjung H.Epi Radisman Dt. Paduko Alam, SH : Demi Kerukunan Umat, Diharapkan Semua Pihak Beradaptasi dengan Lingkungannya.

Rabu, Oktober 19, 2022


Sijunjung (SUMBAR).GP-  Ketua LKAAM Kabupaten  Sijunjung H Epi Radisman Dt Paduko Alam SH sajikan Materi "Peranan Ninik Mamak Pemangku Adat Minangkabau dalam mewujudkan Kerukunan Kehidupan Umat Beragama" di Wisma Keluarga Muaro Sijunjung, Selasa (18/10).


Acara yang bertemakan "Dialog Kerukunan Umat Beragama" itu, digagas oleh Ketua FKUB Kab Sijunjung Ruhil Kudus beserta jajarannya berlangsung penuh dengan kekeluargaan dan terjaga silaturrahmi yang mendalam, dihadiri kurang lebih 30 orang peserta yang terdiri dari utusan keagamaan Islam, Kristen Katolik dan Kristen Protestan.


Dalam penyajian materi tersebut sang Datuk Paduko Alam mengawali asal usul masyarakat Minangkabau dan peradabannya yang bernasab matrilinial (basuku ka Ibu) dan berlandaskan Adat Basandi Syara', Syara' Basandikan Kitabullah.


Bahwa masyarakat Adat Minangkabau dari dahulu sampai kini,  dimana pun berada tetap selalu dapat hidup berdampingan dengan umat beragama apapun, karena konsep hidupnya adalah  "Dimano bumi dipijak disitu langit dijunjuang, Dimano Nagari ditungguih disitu adat dipakai"


"Begitupun sebaliknya bilamana umat beragama lain berkehidupan di Minangkabau tentunya diharapkan dapat beradaptasi, sesuai kondisi tersebut,"  ujar Sang Datuak.


#PG  | Era |  Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS