Ketua LKAAM Kabupaten Sijunjung, H. Epi Radisman Dt.Paduko Alam, SH hadiri Silaturahmi Pimpinan LKAAM Kab/Kota Se Luhak Tanah Data. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Ketua LKAAM Kabupaten Sijunjung, H. Epi Radisman Dt.Paduko Alam, SH hadiri Silaturahmi Pimpinan LKAAM Kab/Kota Se Luhak Tanah Data.

Jumat, Oktober 14, 2022


Padang Panjang (SUMBAR).GP- Pimpinan Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM)  Kab/Kota Se- Luhak Tanah Data mengadakan kegiatan  silaturahmi dengan Wali Kota Padang Panjang di pandopohnya, Rabu (12/10-2022).


Pertemuan silaturrahmi yang berlansung kocak dan serius itu, berkembang bahwa Luhak Tanah Data dikategorikan atas empat wilayah teritorial adat yang  melingkupi daerah dan mereka sebut dengan : 

1. Padang Panjang Raya meliputi,  Kabupaten Tanah Datar dan Kota Padang Panjang.

2. Sijunjung Raya, meliputi Kota Sawahlunto, Kabupaten Sijunjung dan Kabupaten Dharmasraya, 

3. Solok Raya, meliputi  Kota Solok, Kabupaten  Solok dan Kabupaten Solok Selatan, dan 


4. Pesisir Raya, meliputi Kabupaten  Pesisir Selatan, Kota Padang, Kabupaten  Padang Pariaman dan Kota Pariaman.


Ketua LKAAM Kabupaten Sijunjung, H Epi Radisman Dt Paduko Alam SH, disaat silaturrahmi itu, mengungkapkan sekelumit  bahwa dalam Luhak Tanah Data terdapat Limbago Adat Lamo, Pusako Usang khusus dalam bidang Peradilan  Adat Minangkabau yang dikiaskan dengan; 

"Karuah lah Aie dilubuak Simawuang (Talawi),

Matilah ikan Dilubuak Sipunai (Limo Koto)

Dimasak di Lubuak Sikarah (Solok) dan

Dimakan di Tabek Gadang Sawah Tongah ( Limo Kaum),


Bahkan H Gusmal Dt Rajo Lelo MM, Ketua LKAAM Kabupaten Solok, sempat menguraikan sekilas tentang sejarah Kubuang Tigo Baleh hingga sampai keranah Pesisir, dan dibenarkan  oleh Drs Syafrizal Dt Nan Batuah, Ketua LKAAM Kabupaten Pesisir Selatan, bahwa Ranah Pesisir adalah turunan Kubuang Tigo Baleh, tukuknya.


Dalam pertemuan silaturrahmi yang digagas oleh Ketua LKAAM Kota Padang Panjang Syahrial Dt Pandak ST berlangsung singkat dan bermakna, melahan Walikota Pandang Panjang H Fadly Amran Dt Paduko Malano dalam sambutannya berharap agar silaturahmi berikutnya tetap diadakan di Kota Padang Panjang "Serambi Mekkah".


#PG  |  Era  |  Herman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS