Suluh Kehidupan (5) Berkah Waktu - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Suluh Kehidupan (5) Berkah Waktu

Jumat, September 23, 2022



Oleh: Ustadz Syofyan Hendri, S.Pd.I.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sijunjung 



ﺑِﺴْـــــــــــــــــﻢِ ﺍﻟﻠّﻪِ ﺍﻟﺮَّﺣْﻤَﻦِ ﺍﻟﺮَّﺣِﻴْﻢ


Sijunjung (SUMBAR).GP- Setahun rasanya seperti sebulan, sebulan rasanya seperti seminggu, seminggu pun terasa seperti sehari, sehari seperti hanya satu jam,  waktu begitu terasa cepat berlalu.


Benarkah


Padahal faktanya setahun tetaplah dua belas bulan, sebulan tetaplah sekitar 4 minggu, semingu juga tetap 7 hari, begitu juga sehari masih tetap 24 jam tidak ada yang berubah.


Yang berubah hanya KEBERKAHANNYA. Berkah adalah tercukupkan walau terlihat sempit.. jika dihubungkan dengan waktu, berkah waktu adalah bisa berbuat banyak kebaikan di waktu yang terbatas.


Hilang KEBERKAHANNYA karena ketika bangun tidur langsung tersibukkan memikirkan dunia.. sholat subuh selalu kesiangan karena memang tidak ada niat sholat subuh tepat waktu apalagi untuk berjamaah di masjid (untuk laki-laki), terlupakan dari membaca Al-Qur'an, terlupakan dari berdzikir pagi, terlupakan dari sedekah pagi, terlupakan dari sholat dhuha, dan kebaikan2 lainnya di waktu pagi.


Dari bangun tidur untuk memulai hari, Islam mengajarkan umatnya untuk sholat subuh tepat waktu, yang mana sebelumnya mengerjakan sholat sunah qablliyah subuh, kemudian membaca dzikir pagi, membaca Al-Qur'an, sedekah pagi, sholat sunah dhuha, dan berdoa (doa keluar rumah) sebelum memulai aktivitas.


Semoga kita dimudahkan membiasakannya,  Allah berkahi waktu kita di hari itu, sehingga menjadikan kita bisa banyak berbuat kebaikan.


Aamiin ya Robbal 'Aalamiin


#GP | Sijunjung | 23 September 2022


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS