"Penyerahan bantuan beras kepada komunitas tukang Ojek ini, merupakan wujud kepedulian tali asih Pemerintah kepada bapak bapak, adik adik semua menyusul kenaikan BBM baru baru ini," ujar Lazuardi.
Hadir dalam pertemuan penyerahan bantuan itu, Wakapolres Kompol Dwi Yulianto, Kasat Lantas AKP Zamrinaldi,SH dan anggota lantas lainnya, Paur Humas Polres AKP Nasrul Nurdin dan Ketua Komunitas Ojek Muaro Sunardi serta anggota tukang ojek penerima bantuan tersebut.
Ketua komunitas ojek Muaro, Sunardi kepada media, mengatakan kami selaku ketua dan anggota komunitas Ojek Muaro mengaturkan terimakasih yang tak terhingga kepada Bapak Kapolres Sijunjung dan jajarannya.
Selain itu, kami juga mengharap terima kasih atas bimbingan dan pengarahan dari Kapolres Sijunjung menyangkut Kamtibmas dan tata tertib berlalu lintas.
"Bantuan sembako dan penyuluhan tentang Harkamtibmas dan tertib berlalu lintas sangat bermanfaat bagi kami sebagai tukang Ojek," ungkap Sunardi.
Menurut Sunardi, merasa bahagia dan bangga dengan adanya kepedulian pihak Polres Sijunjung kepada kami.
Wakapolres Dwi Yulianto dan Paur Humas Nasrul Nurdin mengatakan, beberapa hari terakhir dan hari ini para pejabat seperti Kabag dan Kasat menyebar ke berbagai Polsek dalam wilayah ini untuk mengantar dan membagikan bantuan sembako sebagai tali asih kepada yang masyarakat yang sangat membutuhkan pasca naiknya harga BBM.
Dijelaskan Dwi Yulianto, program ini tetap akan dilanjutkan pada masa mendatang dan juga akan berkolaborasi dengan pihak pihak lain dan Pemda Sijunjung nantinya.
"Terimakasih , terima kasih Pak Kapolres," ungkap seorang penerima bantuan Fitra Doni, bapak dari 4 orang anak dan suami dari Susi Nofianti yang beralamat di Jorong Pematang Sari Bulan, Muaro.
"Bantuan seperti ini sangat membantu dalam kehidupan kami Pak," ungkap Fitra Doni haru
Menurut Fitra Doni, setiap harinya ia harus mengeluarkan biaya uang jajan anak sekolah Rp45.000,' setiap hari untuk 3 orang anaknya yang duduk di SMP 2 orang dan 1 orang bersekolah di SD sementara pendapatannya dengan mengojek hanya mencapai rata rata Rp100.000,- sehari.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar