Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir (BDY) membaur dan Senam massal dengan masyarakat di Terminal Kiliran Jao Nagari Muaro Takung. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir (BDY) membaur dan Senam massal dengan masyarakat di Terminal Kiliran Jao Nagari Muaro Takung.

Minggu, September 04, 2022



Sijunjung (SUMBAR).GP- Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir (BDY) memboyong sebagian Kepala OPD dan staf lainnya ikut membaur bersama masyarakat untuk  laksanakan senam massal di lapangan Terminal Kiliran Jao, Nagari Muaro Takung, Ahad (4/9).


Senam massal yang disponsori komunitas Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) Puskesmas Sungai Lansek, Kecamatan Kamang Baru diikuti sekitar 100 orang dari berbagai tingkatan usia.


Camat Kamang Baru Asrijal, SH kepada media ini mengatakan, selain Bupati Sijunjung  BDY juga hadir dalam  senam massal tersebut, Asisten 2,  Kepala Dinas Kesehatan drg.Ezwandra, M.Sc , Kadis Dalduk KB, Kadis PMN, Anggota DPRD Dapil III, Wali Nagari  Muaro Takung Iswadi, Ketua BPN, Ketua KAN Nagari Muaro Takung.


Bupati BDY dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan senam massal yang dipelopori Germas Puskesmas Sungai Lansek dalam upaya  menjaga kebugaran fisik dan menumbuhkan daya tahan serta mewujudkan kesehatan yang prima.

"Semoga dengan sering kita lakukan senam, kesehatan kita semakin terjaga," ungkapnya.

Terkait dengan berjangkitnya Demam Berdarah (BDM) Bupati milineal yang juga anak pisang Muaro Takung itu, mengajak semua masyarakat mewaspadai dan mengantisipasi, menguras, menutup mengubur (3 M) pada lokasi genangan air.


Usai melakukan senam massal, Bupati dan peserta senam melakukan gerakan makan buah, kemudian dilanjutkan peninjauan bak mandi ke berbagai rumah masyarakat setempat.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS