Wali Nagari Sungai Lansek, Nafrizal Lantik Pengurus IMS periode 2022-2023. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Wali Nagari Sungai Lansek, Nafrizal Lantik Pengurus IMS periode 2022-2023.

Minggu, Agustus 14, 2022


Sijunjung (SUMBAR).GP- Pengurus Ikatan Mahasiswa Sungai Lansek (IMS)  Kecamatan Kamang Baru, periode 2022-2023 dilantik Wali Nagari Sungai Lansek, Nafrizal di Gedung Pertemuan Umum (GPU) setempat, Sabtu (13/8) siang.


Mahasiswa yang merupakan Putera cendekia Nagari Sungai Lansek, saat ini berjumlah 67 orang sedang kuliah diberbagai Perguruan Tinggi di dalam dan di luar Provinsi Sumatera Barat mempercayakan sebagai Ketua kepada Dafid Leo Syahputra Sekretarisnya Pelia Septina, dan Bendahara Elsa Nila Suryadi Buwono.


Menurut Ketua IMS kepada media Dafid Leo Syahputra menuturkan, kepengurusan IMS periode 2022-2023 ini,  juga dilengkapi dengan seksi seksi lainnya yang sangat relevan dengan kebutuhan organisasi IMS sendiri.


Selain Wali Nagari Sungai Lansek Nafrizal memberikan pengarahan, juga ikut Ketua Bundo Kandung Nagari Sungai Lansek, Pujiati, S.Pd.I  memberikan kata sambutan dalam kegiatan pelantikan pengurus IMS ini

 


Ketua Bundo Kandung Pujiati, S.Pd.I yang juga guru agama SD di nagari setempat, mengingatkan agar, para mahasiswa khususnya pengurus IMS janganlah menjadi orang yang sombong dan angkuh dalam kehidupan di lingkungannya.


Mahasiswa itu adalah generasi muda cerdas, terdidik, kata Pujiati mengingatkan,   harus menjadi contoh dalam pergaulan oleh masyarakat lain, terutama oleh teman teman sebaya  yang tidak sempat melanjutkan pendidikannya pada jenjang perguruan tinggi.


"Mahasiswa Nagari Sungai Lansek ini, pandai- pandailah menempatkan diri di tengah masyarakat, sebab IMS adalah organisasi cendikia yang merupakan aset Nagari Sungai Lansek dan harus mampu merangkul semua pihak  demi kemajuan organisasi dan kemajuan nagari dan Daerah Sijunjung ini nantinya," harap Ketua Bundo Kandung Pujiati.



#GP | Herman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS