DSPPKBPPPA Berikan Bantuan Dua Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

DSPPKBPPPA Berikan Bantuan Dua Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas

Jumat, Agustus 26, 2022


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Pemko melalui Dinas Sosial, Pengendalian, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPPA) menyalurkan bantuan kursi roda kepada dua warga penyandang disabilitas RT 18 Kelurahan Tanah Hitam, Kecamatan Padang Panjang Barat (PPB), Jumat (26/08/2022).


Bantuan langsung diantar ke kediaman warga di Rusunawa atas nama Yohandono (65) dan Suarti (71). Kursi roda tersebut diserahkan Kepala DSPPKBPPPA, Drs. Osman Bin Nur, M.Si, Disertai Kabid Pelayanan Penanganan Rehabilitasi Sosial Syafriman Thaib, SP, M.Si, Camat PPB Fiori Agustian, S.IP, Lurah Tanah Hitam, Wetriko B., S.Sos, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta pejabat terkait lainnya. 


Osman menyampaikan, bantuan kursi roda bagi disabilitas di Tanah Hitam ini merupakan yang kedua kalinya. 


"Hari ini kembali kita menyerahkan dua kursi roda, permintaan Pak Lurah. Kita punya nama penyediaan alat bantu untuk disabilitas. Tidak begitu banyak. Rp30 juta bersumber dari APBD. Dua kursi roda sebelumnya sudah diberikan. Sampai saat ini sudah kita salurkan untuk Tanah Hitam empat kursi roda," katanya. 


Ke depan, lanjut Osman, bakal mengalirkan bantuan alat bantu dengar. "Nanti kita mengupayakan alat bantu dengar, akan diserahkan di Hari Disabilitas pada 3 Desember. Semoga bantuan ini bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari, meningkatkan motorik, bisa bergerak, tidak tinggal di tempat tidur saja," ujarnya.


Sementara itu, Wetriko mengatakan, bantuan ini merupakan tanggapan dari laporan RT dan PSM. 


"Dengan dasar itulah kita tindak lanjuti. Lalu kepada DSPPKBPPPA kita mengajukan permohonan bantuan bagi warga atas nama Yohandono dan Suarti. Terima kasih DSPPKBPPPA, prosesnya cepat, permohonan bantuan direspon segera," tuturnya. 


#GP | DF | Harris

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS