Wako Fadly Amran Kukuhkan TPPS Padang Panjang - Go Parlement | Portal Berita

Wako Fadly Amran Kukuhkan TPPS Padang Panjang

Senin, Juli 18, 2022


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Wali Kota (Wako), H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano mengukuhkan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Tingkat Kota Padang Panjang, di Auditorium Mifan, Senin (18/07/2022).


TPPS diketuai Wakil Wali Kota, Drs. Asrul, Wakil Ketua I, Sonny Budaya Putra, AP, M.Si (Sekdako), Wakil Ketua II, Rusdianto, S.IP, MM (Kepala Bappeda), Wakil Ketua III, dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP (Ketua TP-PKK Kota), dan Sekretaris, Drs. Osman Bin Nur, M.Si (Kepala DSPPKBPPPA).


Dalam sambutannya Wako Fadly mengatakan, dengan masih tingginya angka stunting di Kota Padang Panjang, sangat dibutuhkan tim untuk menangani penurunan stunting ini dengan kolaborasi dari semua pihak.


“Dalam penanganan stunting ini, kita memerlukan kolaborasi dengan membentuk TPPS ini, dengan melibatkan masyarakat dalam upaya penurunan stunting. Hari ini kita kukuhkan TPPS ini agar angka stunting di Kota Padang Panjang bisa turun dengan cepat,” ujarnya.


Wako juga mengatakan, dengan banyaknya program penurunan stunting yang sudah dilakukan, namun angka stunting ini masih tinggi. Perlu lagi melakukan analisis lebih mendalam mengenai permasalahan stunting ini.


“Program-program kita sudah berjalan dengan baik, namun masih ada anak-anak kita yang stunting. Inilah tugas dan fungsi dari TPPS yang barusan dikukuhkan untuk mendata anak stunting ini. Dan ini merupakan tugas pertama dengan menganalisis apa permasalahan dari anak-anak tersebut. Apakah masalah dari lingkungan, makanan, gizi maupun orang tuanya sendiri,” tuturnya.


Usai melaksanakan pengukuhan, TPPS juga mengikuti konsolidasi penurunan stunting dengan tiga narasumber. Di antaranya, Ketua TP-PKK Kota, Dokter Dian dengan pembahasan "Peran PKK Mengatasi Stunting". Kepala Bappeda dengan pembahasan "Kebijakan Pemerintah dalam Penurunan Stunting", dan perwakilan BKKBN Provinsi Sumbar mengenai "Pemetaan Intervensi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting (Pensi Penting)".


Ikut hadir Wakil DPRD, Yulius Kaisar, Forkopimda, sekretaris Perwakilan BKKBN Sumbar, kepala OPD, camat, dan undangan lainnya.


#GP | DF | Shintia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERTIFIKAT JMSI

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS