Padang Panjang(SUMBAR).GP- Badan Pengelola Islamic Center (BPIC) menggelar rapat konsolidasi guna memperkuat sinergi antarpengurus, Rabu (22/06/2022) di Masjid Islamic Center.
"Perubahan Perwako tentang BPIC, di samping itu pergantian personel dan penambahan personel baru pada struktur pengurus BPIC, maka kita perlu melakukan konsolidasi agar makin solid dan bersinergi," ujar Ketua BPIC, Ir. Nasrul Yahya.
Pada pertemuan tersebut, Nasrul meminta seluruh pengurus dapat menjalankan amanah dengan baik. "Kita sama-sama bertekad dengan keikhlasan agar ke depan Islamic Center bisa lebih baik," tuturnya.
Dikatakan Nasrul, pengelolaan dan penganggaran Islamic Center sebelumnya berada pada bagian Kesejahteraan Rakyat Setdako. Adapun ketua pengurus masjid ialah lurah Koto Katik. Namun setelah itu dibentuklah BPIC yang dikukuhkan secara resmi oleh Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano 21 April 2021 lalu.
"Di Islamic Center, baru ada masjid. Sementara dalam master plan ada beberapa sarana dan fasilitas. Ada bangunan convention hall, ada gedung sosial budaya, ada mess penginapan, diharapkan semuanya dapat terealisasikan," ujarnya.
Amanah pengelolaan IC, sebut Nasrul, tidak hanya masjid. Dia berharap bisa secara bersama-sama memajukan Islamic Center pada berbagai aspek.
Rapat turut menampung sejumlah ide dari berbagai pengurus. Di antaranya ide sekretariat bersama ormas Islam. Lalu terkait kenyamanan lingkungan masjid dengan membuat plang bebas parkir, menghindari pungutan liar. Selanjutnya penamaan Masjid Islamic Center menjadi Masjid Agung Islamic Center.
Perihal ide membuat sekretariat bersama ormas Islam di IC, Nasrul mengatakan sangat terbuka untuk itu. Kendati begitu, proses anggaran lantaran adanya pergeseran, merupakan salah satu kendala yang perlu dicarikan solusi.
Kepala Bagian Kesra Setdako, Erwina Agreni, M.Si, selaku pengurus Kesekretariatan (Idarah), menuturkan, sejumlah kegiatan yang sudah dan akan terlaksana di Islamic Center.
Di antaranya bimbingan manasik haji, mengundang Ustad Abdul Somad dalam waktu dekat, Festival 1 Muharram, dan Lomba Tahfizh.
#GP | DF | Harris
Tidak ada komentar:
Posting Komentar