Kegiatan tersebut diikuti seluruh Kepala SD se Kecamatan Kamang Baru dihadiri M.Nasir, S.Pd sendiri dan Pengawas yang baru Mahidin, S.Pd serta Kasi Kurikulum SD Purwani, S.Pd.
Ketua K3S SD Kamang Baru Desmarizal, S.Pd dalam kata sambutannya menyampaikan terimakasih kepada M.Nasir atas bimbingan dan pembinaan
serta transferan ilmunya selama ini kepada kami kepala sekolah dan majelis guru di Kecamatan Kamang Baru.
"Semoga ilmu yang diberikan bisa bermanfaat bagi kami dan menjadi amal soleh bagi Pak N. Nasir. Bapisah bukan bacarai, secara dinas dan kelembagaan memang sudah terpisah, namun jalinan silaturrahmi dan kekeluargaan kita harus berlanjut," ungkap Desmarizal.
"Selamat menempuh masa purna bakti, semoga Pak N.Nasir selalu sehat dan sukses selalu," ujar Desmarizal mengakhiri sambutannya.
M.Nasir pada kesempatan tersebut mengaturkan terima kasih atas kerjasama yang terjalin, dan mohon maaf atas kelemahan dan kesalahan saya dalam melakukan sosialisasi dan inter aksi pelaksanaan tugas kepengawasan selama ini.
Sedangkan Pengawas yang baru ditugaskan Kamang Baru, Mahidin, S.Pd mengaturkan terima kasih, kepada K3S Kamang Baru yang telah mengkondisikan kegiatan seperti ini, luar biasa kekompakan K3S Kamang baru, saya sebagai Pengawas yang baru, merasa sangat salut dan berharap juga bisa saya diterima sebagai mitra kerja yang baru.
Kepada Bapak M.Nasir tentunya kita berharap, walaupun sudah purna bakti, namun kita masih butuh masukan dan sarannya untuk kemajuan pendidikan khususnya di Kamang baru,urai Mahidin.
Kasi Kurikulum dan ketenagaan SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sijunjung, Purwani, S.Pd mengucapkan terima kasih kepada M.Nasir yang telah mengabdikan dirinya untuk kemajuan pendidikan di Kabupaten Sijunjung, khususnya di Kecamatan Kamang Baru.
Purwani menyampaikan selamat menikmati masa pensiun kepada M.Nasir dan kepada seluruh Kepala Sekolah, juga berpesan untuk selalu update dengan infrmasi dan program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, terutama implementasi kurikulum merdeka, guru penggerak dan kepala sekolah penggerak, mau tidak mau, suka tidak suka, program ini tetap kita terima dengan ikhlas.
Diakhir acara diadakan pembacaan doa untuk keselamatan kita semua dipandu dan di pimpin oleh Ali Arman, S.Pd.
"Selain kegiatan perpisahan dengan M.Nasir kegiatan K3S SD Kamang Baru, acara ini di setting untuk wisata bersama star dari Kamang Baru lanjut ke Pekan Baru via Teluk Kuantan, dilanjutkan kembali Payakumbuh, Bukittinggi, Padang dan Pesisir Selatan sejak Jumat (17/6) dan Insyaallah, Senin subuh sampai ke Kamang Baru kembali," ungkap Candra Warman, M.Pd.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar