Pada waktu pertama ba'da Isya Minggu (27/2) menyampaikan tausiah bertemakan peringatan Isra'Mi'raj Nabi Muhammad Saw sedang waktu Senin subuh, selain jadi Imam shalat subuh dengan bahasa Keutamaan bulan Sya'ban dan Ramadhan.
Menurut keterangan Ustadz Syafril, pada saat ba'da Isya hadir Kepala Jorong Bukit Kili
, Ketua Pengurus Masjid Al Ikhwan Muhammad Tantawi.S.Pd., Jamaah Masjid, Tomas, Toga. Todat, ibu ibu anggota BKMT dan anggota Wirid Yasinan setempat.
Dalam Sambutan Kepala Jorong Bukit Kili, mengucapkan selamat datang kepada penceramah, yang telah menyediakan waktu datang menyampaikan uraian tausiah dalam peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad Saw saat ini.
Sedangkan pada waktu subuh Senin (28/2) hadir Ketua Pengurus Masjid Al-Ikhwan Bpk M.Tantawi.S.Pd., Jamaah Masjid Al-Ikhwan, Tomas, Toga, Todat dan ibu ibu anggota BKMT, serta anggota Wirid Yasin serta Bundo Kandung.
Usai kata Sambutan dari Pengurus Masjid Al-Ikhwan Aia Angek Bukit Kili, yang mengucapkan selamat datang kepada penceramah, malam tadi juga sudah memberikan ceramah Isra'dan Mi'raj, dan subuh ini telah meng Imami Shalat Subuh berjamaah, sebentar lagi akan memberikan ceramah subuh.
"Mari kita simak apa yang akan disampaikan penceramah nantinya dan kita amalkan dalam kehidupan sehari hari, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan," ungkap M.Tantawi, S.Pd.
Dalam kuliah subuh itu Ustadz Syafril menyampaikan Keutamaan dan keistiwaan bulan Sa' ban dan bulan Ramadhan
Dikatakannya, bahwa bulan Sya'ban banyak memiliki keutamaan salah satunya adanya malam Nisfu Sa' ban jatuh pada tgl 15 Sa'ban disunatkan berpuasa dan lebih memperbanyak ibadah.
Sedangkan bulan Ramadhan, banyak keutamaan dan ke istimewaannya, salah satunya diwajibkan orang yang beriman untuk melaksanakan ibadah puasa
"Orang beriman itu gembira hatinya dengan datangnya bulan suci Ramadhan dan amal ibadahnya diganjar dengan pahala berlipat ganda oleh Allah SWt, tegas Syafril.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar