Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si bersama Wakil Bupati H. Iraddatillah, S.Pt didampingi oleh Pimpinan dan Wakil Ketua DPRD, Kapolres Sijunjung, Dandim 0310/SSD, Kajari Sijunjung, Ketua PN Muaro, Ketua PA Sijunjung, dan Sekdakab melakukan pelepasan 73 balon warna-warni dilanjutkan dengan pemukulan “gondang” disaksikan Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan BUMN/BUMD, Pejabat Eselon II, Kepala OPD serta pejabat struktural, pejabat fungsional dan staff.
“Bersatu Mewujudkan Sijunjung Sejahtera, Unggul dan Berbudaya” demikian tema HJK Sijunjung ke-73 yang secara resmi telah dilakukan launchingnya oleh Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si pagi ini di RTH Logas-Muaro Sijunjung.
“Sudah saatnya kita menatap kedepan bersama-sama guna memajukan Kabupaten Sijunjung dengan bersatu padu, bersinergi, dan menghilangkan perbedaan yang ada” demikian sambutan Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si saat launching HJK Sijunjung ke-73.
Launching HJK Sijunjung ke-73 ini dilakukan di RTH Logas sebagai kebanggaan warga Ranah Lansek Manih mengingat di RTH ini terdapat air mancur dengan lampu warna-warni pada malam hari menjadi hiburan bagi warga.
“Kedepan Lapangan Bolakaki Prof. M. Yamin juga akan kita revitalisasi, kemudian STIPER akan dikerjasamakan dengan UNP, dan PN Muaro akan dibangun di lokasi yang baru” ungkap Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si menambahkan saat launching dimulainya HJK Sijunjung ke-73.
Setelah launching HJK Sijunjung ke-73 di RTH Logas-Muaro Sijunjung yang ditandai dengan pelepasan 73 balon ke udara dan pemukulan “gondang”.
Ada beberapa rangkaian acara HJK Sijunjung ke 73 tahun 2022 adalah, bazar tanggal 18 sampai 22 Februari 2022, upacara hari jadi kabupaten di Tugu hari jadi di Tanjung Bonai Aur Selatan 17 Februari 2022 dan rapat paripurna istemewa DPRD pada tanggal 18 Februari 2022 di Gedung DPRD Sijunjung.
Selain itu festival Lansek Manih " IV" dan Pameran Pembangunan tanggal 18 sampai 22 Februari 2022 serta berbagai acara kesenian dan olahraga lainnya.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar