Peduli Warga Terdampak Pandemi, Kadispsiad Bersama BRI Serahkan Bantuan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Peduli Warga Terdampak Pandemi, Kadispsiad Bersama BRI Serahkan Bantuan

Senin, Desember 27, 2021


Bandung(JABAR).GP - Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat (Dispsiad) melaksanakan bakti sosial bersama BRI dengan membagikan paket sembako, bertempat di Terrace Heritage Madispsiad, Senin (27/12/2021).


Kadispsiad, Brigjen TNI I Made Riawan, S.Psi., M.I.P. dalam amanatnya, menyampaikan rasa hormat dan bangga serta ucapan terima kasih kepada seluruh undangan yang berkenan hadir dalam acara Bakti Sosial Dispsiad – BRI yang bertemakan “Memberi Makna Indonesia”, guna membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.


Acara Bakti Sosial yang diselenggarakan saat ini, merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari ulang tahun Ke-126 BRI.


Kegiatan Baksos ini dilaksanakan dibeberapa titik di seluruh Indonesia.


Kadispsiad menyerahkan 500 paket sembako yang didistribusikan kepada perwakilan masyarakat Kecamatan Coblong, Warga RW 10 s.d. RW 13, Yayasan Fatul Mubiin, Yayasan Hijratul Maula Fikriyah, Kelompok Kebersihan Area Cisitu, Linmas Cisitu, Warga Bantaran Sungai Cikapundung. “Untuk warga Kelurahan Dago akan dilaksanakan setiap melaksanakan olah raga jalan santai,” ujar Brigjen TNI I Made Riawan, S.Psi., M.I.P.


Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Cabang BRI Bandung Asia Afrika, R Mochamad Yogiprayogi beserta staf, Pejabat Distribusi A dan B Dispsiad, Camat Coblong, Lurah Dago, Kapolsek Coblong, Danramil, dan sejumlah tamu undangan. 


#GP | Red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS