Masyarakat Nagari Pulasan gembira, sudah bisa bicara langsung dengan keluarga dirantau via Handphonenya masing-masing - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Masyarakat Nagari Pulasan gembira, sudah bisa bicara langsung dengan keluarga dirantau via Handphonenya masing-masing

Rabu, Desember 01, 2021

 

Sijunjung (SUMBAR).GP - Alhamdulillah, sejak seminggu terakhir masyarakat Nagari Pulasan, Kecamatan Tanjung Gadang telah bisa bicara secara langsung via Handphonenya masing-masing dengan sanak familinya di perantauan, karena di Nagari tersebut telah terpasang tower Signal Handphone.

"Begitu Signal Handphone eksis, jempol, like di Facebook masyarakat bermunculan, begitu juga berbagai komentar lainnya dari Facebook perantau Pulasan," ujar Wali Nagari Pulasan Awardi Dt.Rajo Nan Gadang di Muaro, Rabu (1/12) siang.


Menurut Wali Nagari Pulasan tersebut, secara resmi syukuran  pemakai Signal Handphone tersebut akan dilakukan hari Ahad (5/12/2021)  pekan depan,  dihadiri Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir dan kepala OPD lainnya.


Dikatakan Awardi Dt.Rajo Nan Gadang, selain komentar like dan jempol di Facebook perantau ada juga yang menulis "mantap Pak Wali, lanjutkan !


Pokoknya semua warga Pulasan baik yang berada di kampung maupun di perantauan betul betul senang dan bahagia dengan adanya tower Signal Handphone ini.


Tentu atas nama masyarakat Pulasan,  kita ucapkan terima kasih kepada semua pihak atas berdirinya tower Signal Handphone ini. Dalam waktu relatif singkat, empat bulan dari  menyampaikan proposal nya Signalnya sudah eksis. 


"Selain memperlancar komunikasi masyarakat di kampung dengan perantau, Signal HP ini juga memperlancar tugas tugas pemerintahan Nagari serta mempercepat sampainya informasi dari dan ke Pemerintah Kabupaten,Propinsi ke pusat sana," lanjut Wali Nagari.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS