Demikian ungkapan Wakil Ketua DPRD Sijunjung, Syofyan Hendri, S.Pdi saat diminta komentarnya sehubungan kegiatan pembinaan generasi muda oleh Kepala Desa Kampung Baru Jalnibus, S.Pd.MM saat ini.
Menurut Kepala Desa Kampung Baru, Jalnibus, pihaknya tengah mengadakan pelatihan tenun songket buat 10 orang calon wirausaha selama 4 hari kedepan, dibuka secara resmi Ketua Dekranasda Kabupaten Sijunjung Ny.Riri Benny Dwifa, di Los Pasar Kampung Baru, Jumat (15/10).
Menurut Syofyan Hendri, pelatihan yang dilaksanakan dari tanggal 15 sampai 18 Oktober 2021 Desa Kampung Baru itu merupakan, pembangunan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) generasi muda yang sangat perlu dilakukan diera digital ini.
"Tantangan zaman yang serba canggih kedepan, harus mampu kita hadapi dengan baik," terang Syofyan Hendri.
Maka selaku pimpinan DPRD Sijunjung saya berpesan pertama, mari kita bergandengan tangan untuk menggali potensi anak muda dalam nagari masing masing, dan pemerintah harus mensuportnya.
Kedua, ayo kita isi kepalanya dengan ilmu pengetahuan agar bisa berpikir jernih untuk mengatasi berbagai persoalan kehidupan yang dihadapinya dengan bijaksana.
Ketiga kita isi dadanya dengan iman yang kuat agar bisa mereka berzikir kepada Allah, SWT dengan sempurna.
Keempat kita isi tangannya dengan keterampilan agar mereka menjadi manusia yang mahir dalam melaksanakan suatu kegiatan.
"Mudah mudahan dengan menerapkan 4 resep tersebut, akan lahir anak muda yang mempunyai jiwa entrepreneurship," ungkap Hendri sang motivator muda Sijunjung ini.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar