Sementara pada bagian putra akan berhadapan tim voli Bank Nagari Kota Padang versus tim voli Activa Lintau Kabupaten Tanah Datar, Selasa (19/10) pukul 20.00 wib malam.
Demikian diungkapkan Ketua Pemuda Jorong Pematang Sari Bulan Nagari Muaro, Kecamatan Sijunjung, Syafirun Narpa yang juga salah seorang panitia pelaksana, di Muaro, Senin(18/10)
Dikatakan Syafirun Narpa, kepada pemenang I dan II, selain diberikan trophy tetap, juga diberikan uang pembinaan untuk juara I putra Rp5 juta dan bagi juara II putra Rp3 juta. Sedangkan untuk putri disamping tropy tetap juga diberikan uang pembinaan juara I sejumlah Rp3 juta dan juara II sebanyak Rp1,5 juta.
Open turnamen Friendly Macth Volly Ball PSB Cup I tahun 2021 Antar klub Se Kabupaten Sijunjung, juga ikut berpartisipasi tim voli daerah tetangga seperti dari Kabupaten Tanah Datar, 50 Kota, Dharmasraya, Kota Solok, Sawahlunto dan Kota Padang.
Tampil dalam open turnamen tersebut, 16 klub putra dan 16 klub putri dari tanggal 29 September 2021 sampai 19 Oktober 2021 dipimpin wasit dari PBVSI Kabupaten Sijunjung dan wasit di lingkungan PSB sendiri.
"Sedangkan yang menjadi sponsor dalam pelaksanaan open turnamen ini adalah Cempaka motor, Yamaha Mursil dan donatur lainnya," jelas Syafirun.
Lebih lanjut Syafirun Narpa atas nama panitia pelaksana, mengaturkan terima kasih kepada sponsor dan para donatur lainnya, atas partisipasi baik moril maupun materil, sehingga open ini berjalan dengan sukses.
"Semoga kedepannya kita dapat menggelar open berikutnya, yang telah jadi agenda tahunan kita bersama Pencab PBVSI Kabupaten Sijunjung dibawah kepemimpinan April Marsal, S.Pd yang juga anggota DPRD Sijunjung," kata Syafirun.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar