Baznas RI akan tempatkan program penanaman 500 HA Jagung di Kabupaten Sijunjung - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Baznas RI akan tempatkan program penanaman 500 HA Jagung di Kabupaten Sijunjung

Rabu, Oktober 13, 2021


Sijunjung(SUMBAR).GP- Maneger I Baznas RI Eka Budi Sulistio menyampaikan, akan menempatkan program penanaman 500 ha jagung di Kabupaten Sijunjung, kepada Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, SSTP, M.Si secara virtual melalui aplikasi Zoom dihadapan peserta Rapat Koordinasi (Rakor) Baznas dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Sijunjung diruang rapat bupati, Rabu (13/10).


Dikatakan oleh Eka Budhi Sulistio bahwa program ini akan dibiayai sepenuhnya oleh Baznas RI dan Bupati Sijunjung berkewajiban menyediakan lahan sekitar 500 Ha , dimana sekitar 50 Ha merupakan lahan sehamparan yang di olah Pemda sebagai lahan percontohan dan yang lainya lahan petani miskin.  "Dengan demikian diharapkan akan dapat meningkatkan ekonominya sehingga berubah nasibnya dari Mustahik ( penerima Zakat)  menjadi Muzaki (pembayar zakat)," ungkap Eka Budi Sulistio.



Bupati  Bennny Dwipa Yuswir,  SSTP,  M.Si  menyambut sangat baik rencana  Baznas RI tersebut demi pengentasan kemiskinan masyarakat di masa datang. "Segera kita akan mengalokasikan lahan untuk tanam jagung tersebut dan sekaligus menyatakan akan segera berangkat dengan Ketua Baznas  Sijunjung Hidayatullah ke Jakarta untuk menjemput dan memastikan  pelaksanaan program Baznas Pusat tersebut," ungkap Benny dihadapan peserta Rakor Baznas.


Seusai pembicaraan  dengan pejabat Baznas Pusat tersebut dilanjutkan Rakor yang diikuti oleh Kepala BAKD,  Kadisdik,  Kadis Pertanian,  Kadis Nakertrans, Kadis Pelayanan Satu Pintu itu, di awali dengan arahan Bupati Benny Dwifa Yuswir.


Bupati  Benny menyampaikan,  Baznas  Sijunjung saat ini sudah tampil beda,  telah lebih banyak membantu Pemda dalam menyelesai masalah yang menimpa masyarakat mulai dari bencana,  bantuan biaya berobat,  biaya kuliah mahasiswa kurang mampu,  santunan fakir miskin dan pembinaan mualaf.


Dikatakannya, kegiatan membantu masyarakat yang mendesak, untuk  memenuhi kesusahan mudah diselesaikan oleh Baznas Sijunjung,  tidak seperti kita di  Pemda yang harus dianggarkan dulu dan melalui prosedur yang cukup panjang pelaksanakannya.


"Justeru itu mari kita berikan dukungan penuh kepada  Baznas Sijunjung terutama dalam rangka peningkatan penyaluran  zakat dari ASN Kabupaten Sijunjung ke Baznas Sijunjung ini," imbau Benny.


Wakil Bupati Sijunjung Iradatillah, S.Pt. dalam arahannya menyampaikan bahwa Baznas Sijunjung bagaikan saku kiri Bupati untuk mengatasi masalah masyarakat,  sedangkan saku kanan Bupati adalah APBD yang menempuh beberapa prosedur untuk mengeluarkan uangnya.


"Begitu pentingnya peran Baznas Sijunjung dalam menyelesaikan masalah di daerah ini, sayogianya Pemda Sijunjung memberikan dukungan yang penuh,  Pemda Sijunjung itu adalah  berisikan OPD,"  tandas Iradatullah.


Ketua Baznas Sijunjung H.  Hidayatullah,  Lc. MA. di dampingi Wakil Ketua I H.  Darmawan,  SH.   dan Watua   II H. Syahril, SH. selain berperan  sebagai moderator sekaligus menyampaikan sejumlah rencana  program unggulan  Baznas Sijunjung untuk tahun 2022


Wakil Ketua II Baznas Sijunjung, H.Syahril Syahda, SH mengatakan Rakor tersebut berjalan dengan lancar  juga dilengkapi dengan penyampaian  imformasi dan tanggapan terhadap program Baznas  Sijunjung oleh Kepada OPD yang hadir.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

IKLAN ADVERTNATIVE

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS