Remaja Komplek IKIP Jorong Pematang Sari Bulan adakan lomba bagi anak anak dalam memeriahkan HUTRI ke 76. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SIJUNJUNG

PENGUMUMAN DAFTAR CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIJUNNUJG Tahun 2024 Nomor : 20/PP.04-PU/1303/2024 SYARAT MINIMAL PEROLEHAN SUARA SAH 10(Sepuluh) % dari Total seluruh Suara Sah Kabupaten Sijunjung (10/100 x 134.476) = 13.447,6 (dibulatkam keatas menjadi 13.448 Minimal Suara Sah)* -- *Keputusan KPU Kab.Sijunjung Nomor 655 Tahun 2024 TEMPAT PENDAFTARAN---Kantor KPU Kabupaten Sijunjung Jl. M. Yamin, SH, Nomor 07 Muaro Sijunjung KONTAK PERSON---Zamri 085265970434--Viko 085263208822 JADWAL DAN WAKTU PENDAFTARAN > Selasa Tanggal 27 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Rabu Tanggal 28 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Kamis 29 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB IMPORTANT ! INFORMATION ! Sumber . Amar putusan MK Nomor 60/PUU-XX/2024 . Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024

Remaja Komplek IKIP Jorong Pematang Sari Bulan adakan lomba bagi anak anak dalam memeriahkan HUTRI ke 76.

Minggu, Agustus 22, 2021


Sijunjung (SUMBAR).GP- Remaja Komplek Perumnas Ikatan Keluarga Ipuh Permai (IKIP)  Jorong Pematang Sari Bulan, Nagari Muaro, Kecamatan Sijunjung mengadakan berbagai lomba untuk anak anak anak, di lapangan samping Masjid Baitul Makmur  pada hari Sabtu dan Ahad (21-22/8).

Kelihatan  anak anak sangat gembira dan  antusias mengikuti berbagai cabang lomba, yang memberikan hiburan menarik bagi para penonton dan warga IKIP  sekitarnya.


Kegembiraan itupun dinikmati langsung oleh Ketua IKIP Syahriman, saat menyaksikan lomba estafet air, Ahad (22/8) sore.


Menurut Serma Syahriman, tahun ini merupakan pertama kali kita menyerahkan kepercayaan estafet kepanitiaan HUTRI kepada generasi muda.


"Alhamdulillah,  mereka yang dibimbing Ustadz Ermandiansyah telah sukses mengangkat kegiatan lomba yang bisa menghibur warga kita disini," ujar Syahriman.


Lomba estafet air adalah memindahkan air dari baskom pertama ke baskom kedua oleh peserta regu yang duduk berbanjar dengan menggunakan piring.  Baskom pertama berada  didepan anggota pertama sedangkan baskom kedua berada di belakang anggota terakhir regu tersebut.


Bagi regu yang berhasil  memindahkan air terbanyak dalam waktu 2 menit,  ke baskom kedua,  itu lah regu pemenang dalam satu ronde. Lomba estafet air dalam satu ronde diikuti dua regu dengan anggota sama banyak, bisa 5, 6 atau 7 orang satu regu.


"Menyaksikan lomba estafet air tidak kalah menariknya dibanding dengan lomba balab karung, memasukkan  paku ke botol dan lomba lomba lainnya," ujar seorang penoton dewasa ke media www.goparlement.com 


" Membuat kita  gembira, senang,  tertawa  melihat baju peserta basah kuyup oleh air yang terbuang tidak tepat sasaran, sihingga air yang seharusnya  sampai ke baskom kedua tidak tercapai dengan sempurna," lanjutnya.


Ustadz Ermandiansyah,  mengaku sedang berupaya memimpin dan memberdayakan para  remaja komplek IKIP dalam memeriahkan peringatan HUTRI ke 76 tahun 2021.


Dikatakan Ermandiansyah, 13 orang remaja tersebut telah sukses mengadakan lomba anak anak selama dua hari Sabtu dan Ahad dengan Ketua Panitia dipercayakan kepada Urdha. 


"Karena mereka telah selesai mengadakan kegiatan 5 jenis  lomba seperti lomba kelereng, masukan paku ke botol, bola mini, balab karung dan estafet air, malam ini kita mengadakan  metting evaluasi kegiatan dengan remaja tersebut," ungkap Ermandiansyah.


Menurut Ermandiansyah, peringatan HUTRI tahun ini,  awalnya kita beri kepercayaan kepada para remaja harapan bangsa, kedepannya akan  selalu kita dorong untuk aktivitas positif lainnya termasuk membenahi mereka  menjadi remaja masjid.


#GP | Herman


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS