Dana sosial KWKB se Nusantara berjalan dengan lancar. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dana sosial KWKB se Nusantara berjalan dengan lancar.

Minggu, Agustus 01, 2021

Sijunjung(SUMBAR).GP- Kegiatan sosial yang dilakukan oleh Komunitas Warga Kampung Baru (KWKB) buat semua warga yang berada di perantauan, desa lokal, daerah transmigrasi maupun di kampung halaman sendiri berjalan baik dan  lancar, berkat kesadaran bersama.
 

Hal itu diungkapkan Kepala Desa Kampung Baru, Kecamatan Kupitan, Kabupaten Sijunjung, Jalnibus, S.Pd.MM kepada media www.goparlement.com, Ahad (1/8). 



"Alhamdulilah  masyarakat di kampung maupun yang di  perantau sudah menyadari pentingnya kegiatan sosial ini, sehingga pemasukan dana ke rekening KWKB berlangsung dengan lancar," ungkapnya.



Dikatakan Jalnibus, kegiatan sosial yang dilaksanakan KWKB ini diperuntukan bagi seluruh warga Desa Kampung Baru  yang berada di daerah rantau, Desa Lokal, Desa Transmigrasi dan kampung  halaman sendiri.


Bila seseorang sakit dapat santunan sejumlah Rp 500.000 dan Meninggal Rp 700.000 tanpa kecuali, dalam memupuk rasa sosial, empati dan silaturahmi dalam wadah KWKB  di seluruh Nusantara ini.


"Alhamdulilah kegiatan ini sudah berjalan mulus, baik dalam mengisi rekeningnya maupun pendistribusian bantuan kepada yang berhak menerima berjalan lancar. Mudah-mudahan bisa  jadi program peduli terhadap kampung halaman bagi   masyarakat dan perantau kedepannya," harap Jalnibus.


Dikatakan Jalnibus, dana sosial  ini disalurkan melalui rekening KWKB setiap Anngota KWKB secara "Badoncek" sesuai kemampuannya pribadinya dan  bisa diakses oleh seluruh anggota KWKB tersebut.


Selain KWKB melaksakan kegiatan sosial kesakitan dan kematian itu, ada juga kegiatan les yang dijalankan oleh KWKB guna membantu biaya kuliah, pembangunan rumah ibadah dan keperluan mendesak lainnya.


"Masyarakat perantau lebih damai rasanya bila, ia dapat membantu dengan Badoncek tanpa patokan besaran perbulannya, jadi memasukan ke rekening itu, merupakan  menifestasi kesyukuran atas rezki yang mereka peroleh," ungkap Bos Bagas Solok.


Yang jadi anggota KWKB belum per KK, tetapi siapa yang mau saja bergabung dulu saat ini, nanti akan dipertajam program dan keanggotaan dalam Musyawarah Besar KWKB tahun 2022 mendatang.


Anggota yang sudah bergabung saat ini berada di Kota Samarinda, Bontang, Banjar Masin, Balik Papan, Makasar, Palangkaraya, Pontianak, Padang, Pekan Baru, Jambi, Palembang, Batam serta Kota dan Kabupaten dalam Sumatera Barat.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS