"Kegiatan pelatihan sehari ketahanan keluarga dan percepatan capaian program prioritas nasional (PRO-PN) dikuti 30 orang kader di Desa Kampung Baru dengan menerapkan protokol kesehatan ," ungkap Jalnibus usai membuka acara tersebut.
Kepala Desa Kampung Baru Jalnibus dalam pengarahannya menyampaikan agar peserta mengikuti pelatihan ini dengan baik, sehingga kegiatan hari ini menambah wawasan kader selaku penggerak kegiatan Kampung Keluarga Berencana.
Lebih lanjut, diharapkan Jalnibus kader sebagai pelopor di tengah tengah masyarakat bisa merencanakan keluarga sehat dan sejehtera.
"Kepada Dinas Dulduk KB Kabupaten Sijunjung diharapkan kedepannya pembinaan lanjutan terhadap kader kelompok ketahanan keluarga (Poktan) Kampung Baru," lanjut Jalnibus.
Dikatakan, kegiatan diikuti Kader PPKBD&Sub PPKD, Kader BKB, Kader BKR, Kader BKL, UPPKS, PIK-R Masyarakat, Kader Rumah Dataku, Pokja Kampung KB, Kepala Dusun se Desa Kampung Baru.
Dalam acara pelatihan ini, selain expose peserta Poktan Erlina Rosita kegiatan diisi dengan penyampaian materi berupa "Program Bangga Kencana dalam Upaya Peningkatan Ketahanan Keluarga dan Percepatan capaian program prioritas Nasional(Pro-PN) dan Materi Stunting, Evaluasi Hasil Pertemuan dengan Istrumen"oleh 8 orang fasilitator dan Nara sumber dari Dinas Dalduk-KB Sijunjung.
#GP | Herman
Tidak ada komentar:
Posting Komentar