DPD PKS Kabupaten Sijunjung Shilaturrahim kebangsaan dengan Ketua Pengadilan Negeri Muaro. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

DPD PKS Kabupaten Sijunjung Shilaturrahim kebangsaan dengan Ketua Pengadilan Negeri Muaro.

Kamis, Juli 01, 2021

Sijunjung(SUMBAR).GP- Sekitar pukul 10.30 sampai 11.45 Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sijunjung berada di ruang Kepala Pengadilan Negeri Muaro mengadakan Silaturahmi kebangsaan, Kamis (1/7).
 

Ketua Pengadilan Negeri Muaro Subronto, SH.MH  mengapresiasi Shilaturrahim Kebangsaan DPD PKS kata Ustadz H. Hendri Susanto, Lc kepada media ini usai Silaturahmi tersebut.


Ketua PN Muaro berpesan,  sebagai Partai Politik, PKS  agar terus melayani dan memperjuangkan aspirasi masyarakat tidak hanya menjelang Pemilu. Tapi setiap saat. Teruslah memberikan edukasi berpolitik santun dan jujur kepada masyarakat.


Pada kesempatan tersebut, Subronto juga berpesan bahwa dia  terbuka shilaturrahim dengan semua pihak dan meminta doa agar masyarakat Sijunjung mendapatkan keadilan dan kepastian hukum.


Dari PKS langsung dipimpin Ketua DPD PKS Sijunjung Ustadz H. Hendri Susanto, Lc yang akrab disapa UHS, didampingi Sekretaris DPD PKS H. Nora Feri, Lc., Repi Risardi Sekretaris Bidang Kepemudaan DPD dan Pardito.


UHS juga berterimakasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya atas sambutan Ketua Pengadilan Negeri yang sangat hangat dan penuh kekeluargaan.


"Kami mendapatkan banyak pencerahan dan wawasan kebangsaan khususnya di bidang Hukum dan pesan moril yang tinggi dari Bapak Subronto  Ketua Pengadilan Negeri Muaro," tutur UHS.


UHS juga meminta doa masyarakat Ranah Lansek Manih, mudah-mudahan PKS sebagai Partai Islam rahmatan lil 'alamin selalu setia membela dan memperjuangkan aspirasi Masyakarat Sijunjung.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS