Dandim 0310/SS Letkol Inf Endik Hendra Sandi, S.Sos.M.I.Pol dukung Gerakan Sijunjung Berzakat. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

HUT PPWI KE 17

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung Mengucapkan Selamat HUT ke 17 PPWI Puji Basuki, SP.MMA Nama lengkapnya Kadis Pendidikan Sijunjung

Dandim 0310/SS Letkol Inf Endik Hendra Sandi, S.Sos.M.I.Pol dukung Gerakan Sijunjung Berzakat.

Jumat, Mei 07, 2021

Sijunjung (SUMBAR).GP - Dandim 0310/SS Letkol Inf Endik Hendra Sandi, S.Sos.M.I.Pol mengatakan program Baznas Kabupaten Sijunjung tentang Gerakan Sijunjung Berzakat itu sangat bagus, diharapkan dengan kegiatan ini dapat semakin menggerakkan umat muslim untuk mau berzakat.
 

Hal itu diungkapkan Endik ketika menjawab pertanyaan media GP via Whatsappnya, Kamis (6/5) sehubungan dengan gencarnya Pengurus Baznas Sijunjung mengumpulkan Zakat melalui longching Gerakan Sijunjung Berzakat, Selasa lalu.


"Kegiatan Gerakan Sijunjung Berzakat ini sangat bagus,  semoga kedepannya dapat menambah gairah semangat umat untuk menyalurkan zakatnya ke Baznas Sijunjung," ungkap Endik.


Menurut Endik, Baznas Sijunjung dengan programnya Sijunjung Cerdas, Sijunjung Makmur, Sijunjung Sehat, Sijunjung Peduli dan Sijunjung sehat itu perlu mendapatkan dukungan semua pihak.


"Berkaitan dengan kegiatan Baznas Sijunjung itu , maka saya menghimbau jajaran Kodim 0310/SS  untuk segera membayar zakat melalui Baznas, guna menunjang berbagai program  Baznas Sijunjung ,"  lanjut Endik.


Diakui oleh Endik, bila berhasil dan  sukses pengumpulan Zakat Infaq dan Sedekah (ZIS) secara maksimal sesuai  target  potensi yang diungkapkan Ketua Baznas H.Hidayatullah, Lc.MA dalam longching itu, maka Sijunjung Maju, Sijunjung Jaya dengan mudah terwujud.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS