Hal itu diungkapkan Syofyan Hendri,S.Pdi di depan peserta Pesantren Ramadhan SMKN 5 Sijunjung, mendapat perhatian serius generasi melinial setempat, Senin (26/4).
Dikatakan Ustadz dan motivator kondang itu, tahun demi tahun berlalu dan para pahlawan telah memberikan yang terbaik dari dirinya bagi bangsa ini, hingga bangsa ini merdeka dan bebas dari penjajahan bangsa lain.
"Mengisi alam kemerdekaan dalam arti mengisi suasana yang bebas dari penjajahan bangsa lain, adalah menjadi tugas generasi penerus, menjadi tugas para pewaris bangsa termasuk generasi muda semua," katanya.
Lebih lanjut dijelaskannya, setelah Indonesia merdeka dari penjajahan bangsa lain, masih banyak yang perlu dilakukan. Perjuangan masih panjang. Masih banyak jenis kemerdekaan yang harus diperjuangkan.
Pembangunan adalah salah satu upaya meraih berbagai jenis kemerdekaan lainnya. Misalnya, kemerdekaan setiap orang dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan.Kemerdekaan setiap orang menyampaikan gagasan inovatif yang mempercepat tercapainya kemakmuran bangsa. Kemerdekaan setiap orang memilih pendidikan sesuai bakat dan ketertarikan terhadap suatu hal.
Dan banyak lagi contoh lainnya seperti kemerdekaan setiap orang bekerja sesuai profesi dan pilihan. Kemerdekaan setiap orang berpatisipasi dalam berbagai kegiatan pembangunan sesuai kemampuannya, serta kemerdekaan-kemerdekaan lainnya.
Kemerdekaan selanjutnya harus juga dimaknai sebagai tugas memerdekaan diri dan orang lain dari segala bentuk keterikatan yang membelenggu kreatifitas. Sehingga kelak setiap orang merdeka dalam memperjuangkan karya-karyanya. Setiap orang harus merasa nyaman, merdeka dalam upaya menampilkan dan memberikan yang terbaik bagi negaranya.
Kemerdekaan juga dapat dimaknai sebagai kebebasan menjalankan kewajiban dan kebebasan mendapatkan hak-hak yang sama sebagai warga negara.
Pemerintah berkewajiban mempermudah tercapainya kemerdekaan setiap warga negara agar dapat menjalankan kewajiban dan menerima haknya.
Untuk itu pemerintah berkewajiban memampukan setiap warga negara agar dapat dengan bebas menjalankan kewajiban dan bebas juga mendapatkan hak-haknya.
"Pemerintah berkewajiban menjadikan setiap warga negara dewasa menjadi bagian dari komunitas Manusia Pembangunan yang mandiri dan merdeka dalam berkarya", tegas Syofyan politisi muda PKS Sijunjung itu.
Ditambahkan Syofyan, apabila setiap orang bersungguh-sungguh memberikan karya terbaiknya bagi bangsanya dari waktu ke waktu, di sepanjang hidupnya. Maka pembangunan akan berhasil dari waktu kewaktu. Keberhasilan itu selalu ada di depan mata.
Maka dari itu, kata Syofyan marilah kita semua, termasuk kalian para melinial, berusaha sekuat kemampuan untuk menggapai dan mewujudkannya. Keberhasilan pembangunan ditandai dengan makin banyaknya jenis kemerdekaan yang dapat dinikmati setiap warga negara.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar