Hal diungkapkan Ustadz Syofyan Hendri, S.Pdi dalam tausiahnya saat menjadi nara sumber Pesantren Ramadhan SMAN 9 Sijunjung, Selasa (20/4).
Dengan bahasa dan gaya yang khasnya Motivator muda itu menyebutkan, kebenaran datang dari Allah Ta'ala, maka pahlawan adalah dia yang berani menentang semua yang dilarang oleh-Nya dan membela jalannya sesuatu yang diperintahkan oleh-Nya.
Dalam Pesantren yang dihadiri siswa siswi SMAN 9 Sijunjung yang berkampus di Tanah Badatung itu, Syofyan mengajak siswa siswi tersebut untuk mengingat kembali, kenang kembali jasa para pahlawan kita tersebut.
"Mari kita ingat, mari kita kenang, mari kita hargai jasa jasa para pahlawan tersebut," imbau Syofyan.
Dikatakannya, kemerdekaan agama dan bangsa ini tak lepas dari peran para pahlawan. Yang mengorbankan jiwa dan harta bendanya untuk berjuang di jalan Allah.
"Perjuangan mereka tidak berhenti di kata "Merdeka", diperlukan suatu usaha untuk memberikan arti sebenarnya dari kata tersebut," jelas Syofyan.
Dari sanalah perjuangan kita, sebagai penerus para pahlawan, membuat perjuangan mereka tidak sia-sia. Dengan meneladani dampak positif yang pahlawan berikan untuk negeri ini.
Mereka berkorban bukan tanpa sebab, mereka berjuang untuk melepaskan diri dari kebathilan dan mewujudkan cita-cita.
"Maka janganlah kalian dekati kebathilan itu kembali, hargailah perjuangan mereka. Dan dalam mewujudkan cita-cita tersebut, diperlukan suatu persatuan," ungkap Ustadz muda ini.
#GP | Herman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar